Local Media Summit 2022 Digelar, 100 Media Lokal Indonesia Diundang ke Jakarta

Local Media Summit 2022 akan diadakan pada 27-28 Oktober 2022

Muhammad Yunus
Jum'at, 07 Oktober 2022 | 08:18 WIB
Local Media Summit 2022 Digelar, 100 Media Lokal Indonesia Diundang ke Jakarta
Local Media Summit 2022 akan diselenggarakan pada 27-28 Oktober 2022 di Jakarta [Suara.com]

Konferensi pembuka menghadirkan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno dan konferensi penutup mendatangkan Menteri Koperasi dan Usaha Kecil Menengah Teten Masduki.

Terdapat sembilan workshop, empat coaching clinics, dan dua sharing ideas yang mendatangkan pembicara dari Amazon Web Service, Denstu Agency, Google, IMS, DailyMotion, MGID, sejumlah pengelola media lokal dan banyak ahli berpengalaman terkait media dari dalam dan luar negeri.

Kegiatan hari pertama akan ditutup dengan Networking Night yang akan dipandu Inayah Wahid dan Jesse dari HAMburger Podcast. Networking Night merupakan makan malam kasual yang mempertemukan media lokal dan undangan-undangan seperti kedutaan, Lembaga donor, Lembaga swadaya masyarakat, dan stakeholder media lainnya.

Beberapa kolaborator acara juga berkomitmen menggelar side events sebelum dan sesudah Local Media Summit.

Baca Juga:Peduli Tragedi Kanjuruhan, Menpora Apresiasi Gelaran Media Cup 2022

Dua puluh media lokal terpilih juga nanti akan ditampilkan di Wall of Fame yang akan dipajang selama Local Media Summit 2022 digelar. Media lokal yang tertarik untuk ditampilkan profilnya di Wall of Fame tinggal memastikan kesediaannya saat mengisi formular pendaftaran peserta.

Bagi media lokal yang berminat untuk mengikuti Local Media Summit 2022, silakan klik tautan pendaftaran berikut: https://microsite.suara.com/localmediasummit/participant

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini