Ketua PKK Makassar Dukung Industri Fesyen Bangkitkan Perekonomian

Industri ekonomi kreatif di Makassar

Muhammad Yunus
Minggu, 21 November 2021 | 08:12 WIB
Ketua PKK Makassar Dukung Industri Fesyen Bangkitkan Perekonomian
Ketua PKK Kota Makassar Indira Jusuf Ismail meresmikan toko fesyen, Sabtu, 20 November 2021 [SuaraSulsel.id/Istimewa]

SuaraSulsel.id - Pandemi virus corona atau Covid-19 yang telah berlangsung hampir dua tahun berdampak pada seluruh sektor penopang perekonomian. Termasuk industri ekonomi kreatif di Makassar.

Fesyen yang merupakan sub-sektor dari ekraf ini pun turut mengalami kelesuan.

Banyak brand yang harus berjuang untuk bertahan. Tidak sedikit pula yang akhirnya menyerah terhadap ketidakpastian ekonomi. Akibat pandemi yang mendorong tingkat permintaan menurun signifikan.

Melihat kelesuan yang dialami oleh banyak brand fesyen, Three Second (3Second) berupaya untuk mengembalikan semangat itu. Dengan membuka toko baru di Kota Makassar, yakni di Jalan Perintis Kemerdekaan nomor 97 D Makassar.

Baca Juga:Tim Labfor Makassar Selidiki Penyebab Kebakaran di Kota Ambon

Store terbaru ini diresmikan oleh Ketua PKK Kota Makassar, Indira Jusuf Ismail, Sabtu, 20 November 2021.

Indira mengatakan, pandemi menjadi momen yang tepat untuk menunjukkan bahwa industri fesyen mampu bangkit. Apalagi Three Second ini adalah produk lokal berkualitas tinggi.

"Sangat luar biasa ya. Ini produk lokal tapi kualitasnya luar biasa. Bahkan mampu mengalahkan produk luar negeri sekelas Zahra," kata Indira.

Ia menambahkan kehadiran Three Second akan turut menggenjot perekonomian di Kota Makassar. Selain itu, menekan angka pengangguran karena mampu menyerap puluhan tenaga kerja.

"Jadi tinggal dijaga agar melekat di hati masyarakat. Pemerintah tentu turut menyupport," tambahnya.

Baca Juga:Duel PSM Makassar Vs PSS Sleman di Stadion Manahan Berakhir Imbang 2-2

Sementara, Muhamad Dadan Sofyan, Head Of Promotion 3Second menambahkan, pihaknya menyediakan pilihan produk fesyen yang lengkap untuk seluruh keluarga. Mulai dari dewasa, remaja, hingga anak-anak, bahkan ada untuk pecinta sepeda.

"Di tahun 2021 ini, 3Second memang terus melakukan upgrade serta pengembangan dalam setiap produk yang ditawarkan, tidak hanya dari segi kualitas tetapi juga keberagaman produknya," kata Dadang.

Selama masa grand opening, 3Second menyediakan banyak promo-promo menarik yang tidak boleh terlewatkan. Salah satunya ada special discount up to 50 persen. Selain itu banyak spesial produk keluaran terbaru dari 3Second Group yang siap melengkapi koleksi fesyen warga Makassar.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini