Projo Sulsel Siap Menyambut Kedatangan Presiden Jokowi di Kota Makassar

Ormas DPD Projo Sulsel akan menyambut kedatangan Presiden Jokowi yang juga Ketua Dewan Pembina Projo

Muhammad Yunus
Minggu, 14 Maret 2021 | 18:29 WIB
Projo Sulsel Siap Menyambut Kedatangan Presiden Jokowi di Kota Makassar
Presiden Jokowi bersama Anggota Projo Sulsel / [Dokumentasi Projo Sulsel]

SuaraSulsel.id - Ormas DPD Projo Sulsel akan menyambut kedatangan Presiden Jokowi yang juga Ketua Dewan Pembina Projo.

Kunjungan kerja Presiden Jokowi ke Sulsel merupakan kunjungan pertama sejak terpilih kembali sebagai presiden untuk periode kedua.

"Sebagai kader projo, kami siap menyambut kedatangan presiden, yang juga ketua dewan pembina projo," tutur Herwin Niniala Ketua DPD Projo Sulsel, Minggu (14/3/2021).

"Tentunya kami akan berkordinasi dengan pihak protokol dan pengamanan presiden," tambahnya.

Baca Juga:Banyak Utang, Pemprov Sulsel Belum Prioritaskan Stadion Mattoanging

Herwin menghimbau warga bahwa masa pandemi Covid-19 saat ini, protokol kesehatan sangat penting dalam kegiatan sehari-hari.

Agar terhindar dari penularan virus berbahaya ini. Apalagi saat menyambut kedatangan presiden betul-betul harus disiplin prokes dan mematuhi aturan dari petugas.

Projo Sulsel juga mengapresiasi program Makssar Recover dari pemerintah kota, sebagai upaya menangani Covid-19.

Sebab pemulihan kehidupan sosial dan ekonomi warga hanya dengan memutus mata rantai virus yang sudah setahun melanda Indonesia.'

"Salut buat Pak Wali, yang tetap fokus melawan Covid-19," pungkasnya.

Baca Juga:Amien Rais Menduga Akan Ada Skenario Agar Presiden Bisa Dipilih 3 Periode

Presiden Jokowi dijadwalkan bekunjung ke Sulsel pada 18 Maret 2021. Agenda Jokowi antara lain, meresmikan Bandara Toraja, menghadiri festival Vaksin Covid-19 Makassar, dan meninjau Kolam Regulasi Nipah-nipah Moncongloe. Perbatasan Makassar, Maros. dan Gowa.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini