- Polisi menangkap tiga orang sindikat yang menculik anak tersebut
- Kabar ditemukannya Bilqis dibenarkan Kapolrestabes Makassar, Kombes Pol Arya Perdana
- Banyak warganet yang sebelumnya ikut membagikan foto dan informasi pencarian
SuaraSulsel.id - Senyum keluarga Bilqis pecah di antara air mata bahagia ketika layar ponsel memperlihatkan wajah mungil bocah empat tahun itu.
Di video, senyum manisnya seperti biasa, walau matanya tampak bingung sedang berada dimana. Ia sehat dan selamat.
Setelah hampir sepekan pencarian tanpa hasil, Bilqis akhirnya ditemukan ratusan kilometer dari rumahnya di Jalan Pelita 2, Lorong 9, Kecamatan Rappocini. Ia dibawa oleh penculik ke Provinsi Jambi.
"Alhamdulillah, dia selamat," ucap lirih Dwi Nurmas (34), ayah Bilqis usai melakukan video call dengan anaknya.
Wajah Dwi masih menyimpan kelelahan. Namun, kali ini sudah diselimuti kelegaan.
Ia memilih belum banyak berkomentar dan meminta media bersabar menunggu keterangan resmi dari pihak kepolisian.
"Maaf, no comment dulu. Nanti polisi yang berkomentar," katanya singkat saat dikonfirmasi, Minggu, 9 November 2025.
Polisi menangkap tiga orang sindikat yang menculik anak tersebut. Mereka kini diamankan di Mapolrestabes Makassar.
Kabar ditemukannya Bilqis dibenarkan Kapolrestabes Makassar, Kombes Pol Arya Perdana.
Baca Juga: 3 Hari Hilang, Dimana Bilqis? Polisi Kejar Perempuan Diduga Penculik Dalam CCTV
Ia memastikan pihaknya telah mengevakuasi Bilqis dalam keadaan selamat dan akan merilis secara resmi kronologi lengkap pada Senin, 10 November 2025.
"Hari Senin besok saya rilis ya, termasuk detail pengungkapannya dan jumlah tersangka semuanya," ujar Arya.
Diketahui, peristiwa yang mengguncang warga Makassar itu bermula Minggu pagi, 2 November 2025 lalu. Ketika itu Bilqis menemani ayahnya berolahraga di kawasan Taman Pakui Sayang, Jalan AP Pettarani.
Seperti biasa, Dwi bermain tenis di lapangan. Sementara Bilqis bermain di area playground yang tak jauh dari sana.
Beberapa kali sang ayah memanggil dan memastikan Bilqis masih di tempat. Tapi panggilan terakhirnya tak dijawab.
Karena panik, Dwi berlari menyusuri setiap sudut taman memanggil-manggil nama anaknya. Namun Bilqis seolah lenyap tanpa jejak.
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
Terkini
-
Proyek Miliaran Ambruk! Kemenag Sulsel Investigasi Dugaan Kelalaian di Madrasah Takalar
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
Bilqis Anak 4 Tahun Asal Makassar Dijual Rp3 Juta Ditemukan di Jambi
-
Magang ke Jepang: Pemprov Sulsel Siapkan Peta Industri
-
Gubernur Sulsel Dorong Guru Agama Profesional dan Ajarkan Anak Cinta Al-Quran