SuaraSulsel.id - Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) Makassar mencatat 79 kasus kebakaran sepanjang Januari hingga pertengahan Juni 2025.
Dari total kasus tersebut, 105 unit rumah terbakar dan lima orang meninggal dunia akibat peristiwa kebakaran yang tersebar.
Sebaran kebakaran meliputi beberapa kecamatan di Kota Makassar dengan intensitas kejadian meningkat tiap bulannya selama triwulan II tahun 2025.
Kepala Bidang Operasi Damkarmat Makassar, Cakrawala, mengingatkan masyarakat untuk selalu waspada terhadap bahaya kebakaran.
Ia menyebutkan penyebab kebakaran umumnya berasal dari arus pendek listrik dan kebocoran gas kompor di rumah.
"Masyarakat harus memeriksa instalasi listrik dan kondisi tabung gas untuk mencegah kebakaran," ujarnya, Senin (16/6/2025).
Menurut data Damkarmat, selama 1 hingga 15 Juni 2025, terjadi 18 kasus kebakaran di berbagai wilayah Makassar.
Dari kejadian tersebut, dua orang dinyatakan meninggal dunia dan empat orang mengalami luka akibat insiden kebakaran.
Sebanyak 22 unit rumah, tiga gudang, satu kios, satu asrama, dan satu kendaraan dilaporkan hangus terbakar.
Baca Juga: Remaja Makassar "COD" Tawuran, Live di TikTok & FB! Guru Honorer Ditangkap
Penyebab utama kebakaran selama awal Juni ialah arus pendek listrik dan satu kasus karena kebocoran gas kompor.
Bulan Mei 2025 juga mencatat 18 kasus kebakaran, dengan satu korban meninggal dan satu korban luka.
Sebanyak 19 unit rumah, satu toko, satu asrama, dan dua kendaraan dilaporkan ludes akibat kobaran api.
Dugaan penyebab utama kebakaran pada Mei masih didominasi arus pendek listrik dari instalasi rumah tangga.
Pada bulan April 2025, jumlah kebakaran tercatat sebanyak 18 kasus, dengan korban jiwa dua orang meninggal dunia.
Sebanyak 42 unit rumah, dua kios, satu kantor, dan satu bangunan industri turut terbakar dalam insiden tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
Terkini
-
Golkar Sadar Diri: Bahlil Akui Anak Muda Kunci Menang di 2029, Begini Strateginya!
-
Bahlil Janji Sikat 96 Perusahaan Tambang Nakal di Sultra dalam 2 Bulan
-
Malut United U-20 Hancurkan PSM Makassar: Pesta Gol 4-0
-
Dinilai Hina Tradisi Toraja, Pandji Pragiwaksono Didesak Segera Minta Maaf
-
Unhas Ciptakan Drone Penebar Benih Padi