Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Yunus
Rabu, 19 Maret 2025 | 13:13 WIB
Jalan layang di Poros Kabupaten Maros - Kabupaten Bone siap digunakan untuk kelancaran arus mudik lebaran Tahun 2025 [SuaraSulsel.id/Muhammad Yunus]

Prediksi Kenaikan Volume Kendaraan

Dishub Sulsel juga memprediksi adanya peningkatan volume kendaraan selama mudik kali ini.

Meskipun demikian, kenaikannya diperkirakan tidak terlalu signifikan.

Berdasarkan data tahun sebelumnya, peningkatan pergerakan orang yang keluar dari Sulawesi Selatan hanya sekitar tiga persen.

Baca Juga: Waspada Calo! Polisi Imbau Pemudik di Pelabuhan Makassar Jelang Puncak Arus Mudik

Secara keseluruhan, jumlah pemudik di Sulsel diperkirakan mencapai lebih dari dua juta orang.

Untuk menghadapi lonjakan pemudik ini, Dishub Sulsel berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan Kabupaten/Kota serta pihak kepolisian guna mengantisipasi berbagai potensi hambatan di jalan.

Kolaborasi ini mencakup penempatan personel di titik-titik rawan kemacetan serta pengaturan lalu lintas yang lebih optimal.

Puncak Arus Mudik dan Langkah Antisipasi

Puncak arus mudik Lebaran 1446 H diprediksi terjadi pada 28 Maret 2025 hingga 30 atau 31 Maret 2025.

Baca Juga: Pelindo Prediksi Arus Kapal dan Penumpang Meningkat di Pelabuhan Makassar Hingga Ternate

Sementara itu, puncak arus balik diperkirakan terjadi pada 6 hingga 7 April 2025.

Load More