SuaraSulsel.id - Masjid Fatimah Umar di Jalan Kompleks BTN Makkiobaji, Kecamatan Manggala, Kota Makassar viral di media sosial.
Setelah warga bernama Hilda Rahman memasang spanduk bertuliskan informasi bahwa masjid tersebut dijual.
Informasi ini pun diunggah akun Facebook Andi Muhammad Nur Syahid. Sehingga mengundang beragam reaksi warganet.
Dalam akunnya, Nur Syahid menulis:
PAENTENGI SIRI'TA', MASJID DIJUAL DI MAKASSAR
Bismillah perluas jangkauan, hati masih bergemuruh mendengar kabar saudara-saudara di sini, dari jauh malah dapat info di kampung sendiri masjid mau dijual sama anak dari almarhum pemilik tanah yang bersama warga dulu bahu membahu membangun rumah Allah.
Lebih dari dua tahun upaya diplomasi, kami diskusi banyak dengan Imam pengurus, mencari ikhtiar2 dan jalan agar bisa selesai. Tapi sepertinya memang harus diselesaikan dengan dana wakaf dari ummat.
Malu rasanya di kota Makassar yang matanre siri' dan mayoritas muslim sampai harus pasang spanduk seperti ini. Siri' napacce tojengmi ini... klo tidak siri'ki, pacce betulanmi..
Doakan yang baik-baik yah teman-teman, semoga ada jalan keluar agar warga bisa tetap sujud menyembah Allah di sini.
Silakan support dan share, Bismillahirrahmanirrahim
Baca Juga: 8 Target Operasi Patuh Polrestabes Makassar Hari Ini
Gerakan Ummat beli kembali tanah MASJID FATIMAH UMAR | Rekening pengumpulan Infaq BSI 7194243396 a.n Kurir Langit Makassar | Wajib Konfirm WA https://wa.me/628114219116/
Butuh 35 ribu orang yang berinfak seratus ribu.
Harga Rp3,5 Miliar
Dari informasi, ahli waris akan menjual tanah dan bangunan masjid senilai Rp3,5 miliar. Sehingga dibutuhkan sekitar 35 ribu orang untuk berdonasi minimal Rp100 ribu per orang.
Donasi bisa disalurkan melalui rekening Bank BSI atas nama lembaga Kurir Langit Makassar
"Ya Allah. Semoga Allah mudahkan uangnya terkumpul, masjid ini dibeli," tulis Aisyah Lamboge
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
[CEK FAKTA] Benarkah Dukcapil Makasar Melakukan Aktivasi IKD Via Telepon?
-
Disnakertrans Sulsel Perluas Edukasi K3 Hingga Sektor UMKM
-
Kasus Kekerasan Seksual Pekerja Makassar Diusut Tuntas di Bawah UU TPKS
-
Pelantikan PPPK Pupus! Siapa Hapus Data 480 Guru Honorer Kabupaten Gowa?
-
PSI Siap Sambut Kehadiran Rusdi Masse di Rakernas Makassar