SuaraSulsel.id - Potensi destinasi wisata di Kota Makassar dan Kabupaten Maros turut memberikan kontribusi positif terhadap kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke Sulawesi Selatan.
"Pada Januari 2024, berdasarkan data BPS diketahui ada 742 kunjungan wisman ke Sulawesi Selatan. Kunjungan tersebut dua daerah terbanyak disinggahi dari bandara dan pelabuhan yakni destinasi di Kabupaten Maros dan Kota Makassar," kata Kadisbudpar Sulsel, Muhammad Arfah, Senin 11 Maret 2024.
Geliat kunjungan wisman di Sulsel, perlahan tapi pasti mulai bergairah kembali pasca COVID-19 dan sudah masuk adaptasi normal baru.
Pontensi destinasi wisata di Kota Makassar selain sebagai gerbang atau pintu masuk di Kawasan Timur Indonesia (KTI), juga memiliki sejumlah ikon yang menarik pengunjung diantaranya ikon sejarah dengan Benteng Rotterdam dan Benteng Sombaopu.
Baca Juga: 34 Narapidana di Sulawesi Selatan Dapat Potongan Masa Tahanan Hari Raya Nyepi
Sementara di sisi barat Kota Makassar terdapat Pantai Losari dengan empat anjungan etnik di Sulsel dan Sulbar yakni etnik Makassar, Bugis, Toraja dan Mandar.
Termasuk ikon Center Point Of Indonesia (CPI) dengan Wisma Negara yang menawarkan aneka jajanan sambil menikmati panorama matahari terbenam.
Sedang potensi lainnya di Kabupaten Maros, terdapat kawasan wisata karst Rammang-Rammang yang masuk dalam "World Heritage" dan sudah mendapatkan pengakuan dari UNESCO sebagai organisasi dunia yang salah satunya menangani budaya.
Terdapat Taman Wisata Alam (TWA) Bantimurung yang juga menjadi destinasi wisata andalan Kabupaten Maros. Di lokasi ini juga terdapat air terjun dan tempat penangkaran kupu-kupu endemik.
Khusus pada saat akhir pekan jelang hari raya keagamaan nasional, jumlah pengunjung yang merupakan wisatawan lokal dan wisatawan nusantara mengalami peningkatan dua hingga tiga kali lipat dibandingkan hari biasa yang rata-rata hanya sekitar 100 - 200 orang pengunjung.
Baca Juga: Prabowo - Gibran Raih Suara Terbanyak di Sulawesi Selatan
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Kolagen, Lindungi Kulit Bikin Awet Muda
- 3 Klub Belanda yang Berpotensi Jadi Pelabuhan Baru Marselino Ferdinan
- Pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier Dianggap Tak Sah, Ustaz Derry Sulaiman Bingung Sendiri
- Loyalitas Tinggi, 3 Pemain Ini Diprediksi Tetap Perkuat PSIS Semarang di Liga 2 Musim Depan
- Pernyataan Resmi PSIS Semarang Usai Jadi Tim Pertama yang Degradasi ke Liga 2
Pilihan
-
Wacana 11 Pemain Asing di Liga 1 Dibandingkan dengan Saudi Pro League
-
Dewi Fortuna di Sisi Timnas Indonesia: Lolos ke Piala Dunia 2026?
-
7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik, Super Murah Pas buat Kantong Pelajar
-
Mitsubishi Xpander Terbaru Diluncurkan, Ini Daftar Pembaruannya
-
Teco Sebut Bali United Sudah Punya Nahkoda Baru, Pelatih Eliano Reijnders?
Terkini
-
Polda Sulsel Geram! Parkir Liar & Debt Collector Preman Akan Disikat
-
Kenapa Jenderal M Jusuf Belum Diberi Gelar Pahlawan Nasional?
-
Rayakan Loyalitas Nasabah, BRI Gelar BRImo FSTVL 2024 dan Serahkan Hadiah
-
Vonis SYL 12 Tahun Penjara Tak Cukup? KPK Kejar Aset dan Periksa Pejabat Kementan!
-
Saldo DANA Kaget Ratusan Ribu di Jumat Berkah, Cepat Klaim!