SuaraSulsel.id - Presiden Jokowi telah menyelesaikan seluruh rangkaian kunjungan kerjanya di Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel), 21 - 22 Februari 2024.
Selama kunjungan kerja di Kota Makassar, Kabupaten Maros, dan Pangkep, Penjabat Gubernur Sulsel Bahtiar Baharuddin semobil dengan orang nomor satu di Indonesia tersebut.
Mulai dari Hotel The Rinra, lokasi dimana Presiden Jokowi beristirahat, hingga berpisah di Bandara Base Ops Lanud Hasanuddin, karena Presiden Jokowi akan melanjutkan kunjungan kerja ke Sulawesi Utara, Pj Gubernur Sulsel Bahtiar tetap mendampingi di Mobil RI 1 yang ditumpangi Presiden.
Terlihat dari sejumlah foto yang beredar, Pj Gubernur Sulsel Bahtiar duduk tepat di sebelah Presiden Jokowi. Bahkan beredar foto selfie Jokowi bersama Bahtiar di atas mobil kepresidenan, yang sempat viral.
Baca Juga: Pj Gubernur Sulsel: Jokowi Janji Langsung Bangun Stadion Tahun Ini
Diketahui, selama di Sulsel, Presiden Jokowi meresmikan sejumlah proyek nasional. Diantaranya, IPAL Losari, Makassar New Port, serta pembangunan jalan dan jembatan daerah yang dibiayai APBN.
Presiden Jokowi juga menyerahkan bantuan pangan kepada 1.000 Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
Pj Gubernur Sulsel Bahtiar mengaku, telah melaporkan kondisi dan perkembangan terkait pembangunan di Sulsel. Menurutnya, kedatangan Presiden Jokowi merupakan berkah bagi masyarakat Sulsel.
Ia juga menyampaikan secara langsung aspirasi masyarakat Sulsel yang meminta agar dibangunkan stadion yang representatif, yang langsung mendapat sambutan positif dari Presiden Jokowi.
Bahkan, Presiden Jokowi langsung meminta Menteri PUPR untuk membangun stadion di Kota Makassar tahun ini juga.
Baca Juga: Jokowi ke Emak-emak Maros: Itu Bukan Uang Ibu, Itu Uang Kita Semua, Jangan Nengok Mau Beli
"Saya sekali lagi tidak bisa menyembunyikan kebahagiaan, karena hal yang sangat lama didambakan masyarakat kita, Insya Allah tahun ini akan diwujudkan oleh Bapak Presiden kita, Bapak Ir H Joko Widodo dan saya sekali lagi sebagai Gubernur sangat berterima kasih,” kata Bahtiar.
Berita Terkait
-
Rocky Gerung: Teriakan 'Hidup Jokowi' dari Prabowo Cuma Basa-Basi
-
Presiden Prabowo Teriak 'Hidup Jokowi' saat HUT Gerindra, Langsung Jadi Trending Terlama di X
-
Anies dan Alumni UGM Kompak Hadiri Pengukuhan Wamenkeu Jadi Guru Besar, Keberadaan Jokowi Dicari-cari
-
Warga Ramai Gaungkan Adili Jokowi, Iwan Fals: Emang Dia Salahnya Apa Sih...
-
Rocky Gerung Sebut Pujian Prabowo ke Jokowi Cuma 'Kertas Permen': Pahit di Dalam
Terpopuler
- Apa Sanksi Pakai Ijazah Palsu? Razman Arif dan Firdaus Oiwobo Diduga Tak Diakui Universitas Ibnu Chaldun
- Aset Disita gegara Harvey Moeis, Doa Sandra Dewi Terkabul? 'Tuhan Ambil Semua yang Kita Punya...'
- Ragnar Oratmangoen: Saya Mau Keluar dari...
- Ragnar Oratmangoen Tak Nyaman: Saya Mau Kembali ke Belanda
- Bagaimana Nih? Alex Pastoor Cabut Sebulan Sebelum Laga Timnas Indonesia vs Australia dan Bahrain
Pilihan
-
Rusuh Persija vs Persib: Puluhan Orang Jadi Korban, 15 Jakmania, 22 Bobotoh
-
Dukungan Penuh Pemerintah, IKN Tetap Dibangun dengan Skema Alternatif
-
Perjuangan 83 Petani Kutim: Lahan Bertahun-tahun Dikelola, Kini Diklaim Pihak Lain
-
Persija vs Persib Bandung, Ridwan Kamil Dukung Siapa?
-
Jordi Amat Bongkar Dugaan Kasus Pencurian Umur: Delapan Pemain..
Terkini
-
Kondisi Terkini Mira Hayati di Rumah Tahanan Kelas I Makassar
-
Andalan Hati Cetak Lima Sejarah Baru di Pilgub Sulsel 2024
-
BRI Komitmen Membantu UMKM untuk Ekspor dalam Skala Kecil hingga Menengah
-
BREAKING NEWS: Stadion Sudiang Makassar Batal Dibangun Tahun Ini
-
Bupati Terpilih Tana Toraja Terjang Banjir Maros: "Olahraga Sebelum Pelantikan"