SuaraSulsel.id - Dua kelompok massa yang sempat bentrok di Pusat Kota Kelurahan Bitung Timur Kecamatan Maesa, Sabtu (25/11/2023) sepakat berdamai.
Kesepakatan berdamai itu dituangkan dalam Berita Acara Kesepakatan Damai yang digelar di GOR Duasudara yang diprakarsai FKUB Kota Bitung dan BKSUA Kota Bitung.
Sebelum penandatanganan kesepakatan damai, dua perwakilan kelompok massa melakukan dialog dipandu Wali Kota Bitung, Maurits Mantiri, bersama Forkopimda Kota Bitung dan tokoh agama.
Setelah menemui titik terang, kedua perwakilan kelompok massa bersama tokoh agama yang tergabung dalam FKUB dan BKSUA melakukan penandatanganan kesepakatan damai yang sebelumnya isinya dibacakan Sekretaris Daerah Kota Bitung, Rudy Theno.
Baca Juga: BMKG Bitung Keluarkan Peringatan Dini Gelombang Tinggi 2,5 Meter
Mengutip beritamanado.com -- jaringan Suara.com, berikut isi berita acara kesepakatan damai kedua belah pihak:
Berita Acara Kesepakatan Damai ini dibuat hari ini, Sabtu tanggal 25 November 2023 jam 23.00 WITA bertempat di Gedung Gelanggang Olahraga (GOR) Manembo-nembo Kota Bitung.
Menerangkan bahwa kami Tokoh Agama yang tergabung dalam FKUB BKASUA Kota Bitung menyatakan;
1.Kota Bitung dalam keadaan Aman dan Damai
2.Menangkal Berita Hoax dan Berita-berita yang memprovokasi
Baca Juga: Kronologi Bentrok Suporter PSM Makassar di Stadion Gelora BJ Habibie Parepare, 4 Orang Terluka
3.Masyarakat adat Minahasa dan BSM bersatu padu dan menyatakan tidak ada konflik lagi, serta mengedepankan kedamaian diatas segala-galanya.
Demikian Berita Acara Kesepakatan ini dibuat untuk dipergunakan.
Patroli Gabungan
Patroli gabungan digelar TNI/Polri pasca terjadinya bentrok dua kelompok massa di Pusat Kota Kelurahan Bitung Timur Kecamatan Maesa, Sabtu (25/11/2023).
Patroli gabungan itu mulai diaktifkan beberapa jam setelah dua kelompok massa dibubarkan oleh aparat gabungan.
“Beberapa jam lalu patroli gabungan sudah diaktifkan. Patroli gabungan ini terdiri dari Polri dan beberapa satuan dari TNI,” kata Kapolres Bitung, AKBP Tommy Bambang Souissa.
Patroli gabungan akan berkeliling memantau lokasi-lokasi yang dianggap rawan serta menghimbau masyarakat agar tetap tenang dan tidak terprovokasi.
“Kondisi saat ini 100% sudah kondusif dan aparat gabungan masih melakukan penjagaan di lokasi terjadinya bentrok,” Tommy.
Apa yang disampaikan Tommy dibenarkan Dandim 1310/Bitung, Letkol Czi Hanif Tupen. Hanif menyatakan, kondisi Kota Bitung saat ini sudah kondusif dan aktivitas warga di lokasi kejadian sudah kembali normal.
“Kami minta masyarakat agar tetap tenang, jangan mudah terprovokasi dengan informasi yang bersileweran di media sosial. Kota Bitung saat ini sudah kondusif,” kata Hanif.
Hanif juga meminta peran serta masyarakat agar bersama-sama menjaga keamanan dan tidak ikut-ikutan membagikan foto atau video yang belum jelas kebenarannya.
“Mari saling menjaga, kita semua basudara. Bitung rumah kita bersama,” katanya.
Berita Terkait
-
Aksi Tolak Transmigrasi di Nabire Diadang Aparat, Satu Demonstran Luka Kena Peluru Karet
-
Kosambi Tangerang Mencekam, Warga Bakar Truk Tanah dan Bentrok dengan Polisi, Ini Penyebabnya
-
Tensi Panas Pendukung Dedie vs Sendi Saat Debat, Pengamat: Jangan Pertontonkan Kejelekan Dong!
-
Kubu Driver Ojol Vs Sopir Angkot Tawuran di Depan Balai Kota Sukabumi, Pemicu Bentrokan Gegara Ini!
-
Viral Tembak-Tembakan, Polda Maluku Belum Tahu Pemicu Polantas Vs Brimob Bentrok: Masih Simpang Siur
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
Terkini
-
Kinerja Cemerlang BRI: Sunarso Dedikasikan Penghargaan The Best CEO untuk Insan BRILiaN
-
Lari Bareng di Bali Bisa Borong Hadiah Ratusan Juta
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya, Banyak Hadiah dan Hiburan Menarik
-
Apakah Garmin Venu 3 Memiliki Layar Sentuh? Temukan Jawaban Beserta Fitur-Fitur yang Dimilikinya
-
Sosok Kasatreskrim AKP Ryanto Ulil Anshar Yang Ditembak Mati Rekannya Sendiri