SuaraSulsel.id - Danau Tempe di Sulawesi Selatan adalah salah satu danau tektonik purba yang ada di Indonesia. Luasnya mencapai 350 km persegi dan kedalamannya mencapai 5,5 meter.
Danau ini membela tiga kabupaten yaitu Wajo, Sidenreng Rappang, dan Soppeng dan jadi penghubung antara Selat Makassar, Teluk Bone,dan Teluk Parepare. Karena luasnya itu, danau Tempe adalah yang terluas kedua di Sulawesi, setelah danau Poso di Sulawesi Tengah.
Perairan ini awalnya terbentuk di akhir zaman es, sekitar 20.000-10.000 tahun Sebelum Masehi (SM). Dimana, daratan es mulai mencair dan air laut mulai naik.
Lalu pada zaman Holosen Tua sekitar 10.000-6.000 SM, terjadi proses geologis berupa pergeseran dan benturan lempengan tektonik. Ada benturan antara Lempeng Australia dan Eurasia yang menyebabkan terjadinya pengangkatan pada daerah sekitar Danau Tempe Purba.
Baca Juga: Gibran Rakabuming Akan Blusukan ke Tana Toraja Sulawesi Selatan
Pengangkatan daratan ini menyebabkan danau tempe terpisah menjadi tiga perairan, yaitu Danau Buaya, Danau Tempe, dan Danau Sidenreng.
Warga sekitar percaya nama danau tempe berasal dari kata Cempe atau kacang dalam bahasa bugis. Sebab, masyarakat di pinggir danau itu merupakan petani kacang merah atau red beans.
Warga disana adalah penghasil kacang merah terbesar pada abad ke-8 Masehi sampai ke abad 14 Masehi. Bahkan jadi komoditas paling mahal di Eropa kala itu.
Danau Tempe juga punya peran penting dalam kehidupan sosial dan ekonomi masyarakat. Danau ini jadi rumah bagi ribuan nelayan.
Mereka menggantungkan hidup pada ikan air tawar yang melimpah. Spesiesnya bermacam-macam, bahkan ada 62 jenis ikan endemik yang tidak ditemukan di tempat lain.
Baca Juga: Kontingen Sulsel Berangkat ke POMNas XVIII Kalimantan Selatan Menggunakan Kapal Laut
Salah satunya adalah Bale Bungo yang sudah masuk kategori ikan langka. Selain ikan air tawar untuk dikonsumsi, Danau Tempe juga memiliki ikan hias air tawar bernama Celebes Rainbow.
Berita Terkait
-
Adu Kekayaan AKBP Arisandi vs AKBP Rise Sandiyantanti, Suami-Istri Sama-sama Jabat Kapolres!
-
Foto: Banjir Rendam Ratusan Rumah di Makassar
-
Pantai Galesong, Objek Wisata Alam dengan Segudang Wahana Permainan Seru
-
Pesona Air Terjun Takapala, Wisata Alam di Gowa Sulawesi Selatan
-
Malino Highlands, Objek Wisata Alam dengan Ragam Aktivitas Seru
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Didukung BRI, Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional
-
Bertengkar dengan Istri, Pria Ini Cari Ketenangan di Jalan Tol Makassar
-
Gurita Bantaeng Mendunia: Ekspor Perdana Rp2,3 Miliar ke Amerika Latin
-
Kapan UTBK 2025 Unhas? Ini Jadwal dan Kesiapan Terbaru dari Panitia
-
Sampai Kapan Program Link Saldo DANA Kaget Digelar? Ini Jawabannya!