SuaraSulsel.id - Malang nasib dialami Dahlia (50), pemilik kios di kecamatan Tanete Riattang, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan. Ia ditemukan dalam kondisi tewas mengenaskan.
Peristiwa itu terjadi pada Jumat, 10 November 2023, pagi. Korban yang beralamat di jalan Ahmad Yani, Kota Watansoppeng ditemukan tergeletak bersimbah darah.
Korban mengalami luka berat di sejumlah bagian tubuh. Lehernya nyaris putus.
Saat kejadian, korban diketahui sedang membungkus es batu untuk dijual.
Hal tersebut terlihat dari foto korban yang beredar di media sosial. Di sampingnya terdapat es batu yang terlihat baru dibungkus.
Kasatreskrim Polres Bone, Iptu Adi Asrul yang dikonfirmasi membenarkan informasi tersebut. Ia mengaku petugas masih melakukan penyelidikan.
"Iya, betul. Petugas masih melakukan penyelidikan," kata Iptu Adi.
Polisi belum bisa mengungkap kronologi kejadiannya. Termasuk mengungkap apakah korban juga dirampok atau tidak.
Sebab, dari jari korban yang terputus masih ada cincin dan gelang yang melekat.
"Anggota masih di lokasi. (Pelaku) masih pengejaran," tambahnya.
Kasus kekerasan disertai pembunuhan di kabupaten Bone ini bukanlah yang pertama kalinya. Pada bulan Maret lalu, peristiwa yang sama terjadi di kecamatan Dua Boccoe.
Korban, yang juga pemilik kios dibunuh setelah dirampok. Pelaku berhasil membawa kabur uang Rp45 juta dan emas 50 gram.
Kontributor : Lorensia Clara Tambing
Berita Terkait
-
Pulihkan Nama Baik, Presiden Prabowo Beri Rehabilitasi Dua Guru Korban Kriminalisasi Asal Luwu Utara
-
Wakil Ketua DPD RI: Capaian 50% Penerima Manfaat MBG Harus Menstimulasi Kemandirian Pangan Daerah
-
Longsor Tutup Jalan Trans Sulawesi di Gorontalo
-
Masjid 99 Kubah Makassar Direhabilitasi
-
Bangunan Sekolah Rusak, Siswa SD Negeri 1 Bone Raya Belajar di Masjid
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Bank Mandiri Resmi Buka Livin Fest 2025 di Makassar, Sinergikan UMKM dan Industri Kreatif
-
GMTD Diserang 'Serakahnomics', Kalla Ditantang Tunjukkan Bukti
-
Dugaan Korupsi Pengadaan Bibit Nanas di Sulsel, Kejati Kejar Dana Rp60 Miliar
-
Kejati Geledah Ruang Kepala BKAD Pemprov Sulsel Dijaga Ketat TNI
-
BREAKING NEWS: Kejati Sulsel Geledah Kantor Dinas Tanaman Pangan