SuaraSulsel.id - Badan Pembina Olahraga Mahasiswa Indonesia (Bapomi) Sulawesi Selatan memberangkatkan kontingen kedua ke Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (POMNas) XVIII di Kalimantan Selatan pada Sabtu (11/11/2023).
Kontingen ini terdiri dari 65 atlet, 8 pelatih, dan 3 official dari cabang olahraga tenis lapangan, kempo, catur, sepak takraw, renang, dan bulutangkis.
Kontingen Sulsel berangkat menggunakan kapal feri Dharma Laut 3 menuju Batulicin. Perjalanan laut ditempuh selama 24 jam, kemudian dilanjutkan dengan perjalanan darat selama 6 jam.
Sekretaris Umum Bapomi Sulsel, Abdullah Sanusi, mengatakan bahwa kontingen kedua sengaja diberangkatkan lebih awal agar para atlet memiliki waktu untuk beristirahat dari perjalanan panjang.
Baca Juga: Diduga Korban Perampokan, Leher Wanita Setengah Baya di Bone Nyaris Putus
Ia juga mengungkapkan bahwa jalur laut menjadi alternatif keberangkatan karena pertimbangan kondisi keuangan.
"Kondisi keuangan tentunya menjadi pertimbangan paling utama hingga adik-adik kita harus diberangkatkan lewat jalur laut. Universitas asal para atlet sudah memberikan dukungan maksimal agar Bapomi Sulawesi Selatan tetap ikut pada kegiatan ini mewakili Sulsel. Dengan segala keterbatasan kami memutuskan untuk ikut di ajang dua tahun sekali ini. Kami akan tetap maksimal ikut kegiatan ini dan memberikan yang terbaik untuk kebugaran para atlet," ujar Sanusi.
Ketua Bapomi Sulsel, Prof drg Muhammad Ruslin, mengatakan bahwa pihaknya masih menjalin komunikasi dengan pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan untuk mendapatkan bantuan pembiayaan. Ia berharap agar para atlet dapat kembali ke Sulsel menggunakan transportasi udara.
"Dari Ketua DPRD Provinsi, Ibu Andi Ina Kartika Sari, kami dibantu seragam kontingen lengkap dengan sepatu untuk para atlet dan pelatihnya. Ini sangat mengurangi beban dari kami pengurus Bapomi Sulawesi Selatan," ujar Ruslin.
Ia juga berharap agar para atlet dapat meraih prestasi terbaik di POMNas XVIII.
Baca Juga: Ombudsman Minta Calon Anggota KPID Sulsel yang Dirugikan Tim Seleksi Melapor
Sehari setelah tiba di Batulicin, tim basket putra Sulsel berhasil meraih kemenangan di laga perdananya. Mereka mengalahkan tim basket Sumatera Selatan dengan skor 21-8.
Berita Terkait
-
Kalsel Selamatkan Ikan Lokal: 36.000 Benih Ditebar! Ini Dampaknya Bagi Anda
-
Femisida Intim di Balik Pembunuhan Jurnalis Juwita oleh Anggota TNI AL
-
Pembunuhan Jurnalis Juwita: Denpom AL Balikpapan Bergerak Cepat, Motif Pembunuhan Masih Misteri
-
Pembunuhan Jurnalis Kalsel: KSAL Jamin Transparansi Proses Hukum Oknum TNI AL
-
Adu Kekayaan AKBP Arisandi vs AKBP Rise Sandiyantanti, Suami-Istri Sama-sama Jabat Kapolres!
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
BRImo Versi Billingual Resmi Rilis, Simak Fitur Barunya Di Sini
-
Didukung BRI, Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional
-
Bertengkar dengan Istri, Pria Ini Cari Ketenangan di Jalan Tol Makassar
-
Gurita Bantaeng Mendunia: Ekspor Perdana Rp2,3 Miliar ke Amerika Latin
-
Kapan UTBK 2025 Unhas? Ini Jadwal dan Kesiapan Terbaru dari Panitia