SuaraSulsel.id - Universitas Muslim Indonesia (UMI) Makassar menyerahkan donasi sebesar Rp2 miliar untuk membantu warga Palestina yang sedang mengalami konflik bersenjata dengan Israel.
"Penyerahan bantuan UMI kepada Masyarakat Palestina sebesar Rp2 miliar, diterima langsung oleh Duta Besar Palestina Dr Zuhair SM Alshun,” ujar Rektor UMI Prof Dr Sufirman Rahman dalam keterangan yang diterima di Makassar, Kamis 9 November 2023.
Ia menjelaskan, UMI memilih berdiri tegak dengan komitmen bersama Palestina. Komitmen dan kepedulian UMI ini disampaikan langsung oleh Pimpinan UMI kepada Duta Besar Palestina di Indonesia, Zuhair SM Alshun di Kantor Kedutaan Besar Palestina, Jalan Ki Mangunsarkono, Jakarta.
Sementara itu, Ketua Pembina Yayasan, Wakaf (YW) UMI Prof Mansyur Ramly menegaskan masalah kemanusiaan di Palestina harus segera dihentikan karena akan menjadi preseden yang sangat berbahaya bagi umat manusia di dunia akan datang.
“UMI sebagai lembaga pendidikan dan dakwah tentu memiliki suatu kepekaan dalam masalah kemanusiaan. Apalagi dalam komitmen ke-UMI-an kita pada komitmen yang keenam itu memang UMI menjadi salah satu pilar peradaban global,” ujarnya.
Masalah kemanusiaan seperti di Palestina saat ini, disebut Mansyur dapat menjadi salah satu faktor yang menghambat perkembangan peradaban global.
“UMI tidak diam dan untuk itu, kami mengambil langkah-langkah strategis untuk membantu. Beberapa langkah-langkah itu tentunya seperti melakukan berbagai kegiatan-kegiatan ilmiah perihal apa langkah-langkah terbaik dalam menyelesaikan ini,” jelasnya.
Profesor Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) UMI itu menjelaskan, ke depan perlu ada studi-studi tentang konflik di Palestina dari berbagai aspek.
Selanjutnya adalah membangun komunikasi dengan unsur-unsur yang ada di Palestina untuk diberikan motivasi dan semangat agar tetap bertahan dan kuat menghadapi ujian kemanusiaan ini.
Baca Juga: Klarifikasi Sekuriti yang Paksa Cabut Bendera Palestina Milik Pemotor
“Kami sebenarnya juga memiliki program seperti pengembangan kerja sama berupa kesempatan mahasiswa Palestina untuk berkuliah gratis di UMI. Selain kita mendoakan saudara-saudara kita yang ada di Gaza agar mereka bisa kembali hidup tentram dan bahagia, kita juga membantu secara materi,” tuturnya.
Doa dan harapan yang sama juga datang dari Ketua Pengurus YW UMI Prof Masrurah Mokhtar, bahwa salah satu upaya membantu Palestina dengan menyatukan komitmen seluruh umat Islam di dunia.
"Semoga dengan bersatunya seluruh umat Islam dalam memberi bantuan kemanusiaan dapat meringankan beban saudara Muslim kita di Palestina," kata Masrurah.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
Gubernur Sulsel Terima Penghargaan Indonesia's SDGs Action Awards 2025
-
BMKG Rilis 287 Gempa di Sulawesi Utara: Mana Paling Berbahaya?
-
3 Perusahaan Reklamasi Laut Tanpa Izin di Sulawesi Tenggara
-
Kejaksaan Tahan Kepala SMPN 1 Pallangga Gowa, Ini Kasusnya
-
Lurah di Gowa Jual Program Sertifikat Tanah Gratis Rp5 Juta