SuaraSulsel.id - Wakil Ketua DPW PAN, Andi Irwandi Natsir, mengusulkan Menteri Pertanian RI Andi Amran Sulaiman sebagai ketua tim pemenangan Prabowo-Gibran di Sulawesi Selatan.
Menurutnya, Amran adalah sosok yang mumpuni dan dapat menggaet dukungan di Indonesia Timur.
"Kita berharap ketua timnya dipimpin oleh tokoh Sulsel. (Andi Amran Sulaiman) itu usulan kami," ujar Andi Irwandi.
Ia menambahkan bahwa Amran memiliki jejaring dan pemahaman yang baik tentang kondisi sosial budaya di daerah ini.
Meskipun tim pemenangan nasional belum terbentuk, Andi Irwandi optimis bahwa Amran Sulaiman dapat membawa sukses dalam memenangkan pasangan Prabowo-Gibran di Sulawesi Selatan.
"Yang penting pak Prabowo-Gibran menang, siapapun yang jadi ketua tim," tandasnya.
Dengan usulan tersebut, diharapkan tim pemenangan di Sulawesi Selatan segera terbentuk dan dapat memulai persiapan untuk Pilpres 2024.
Masih Menunggu Arahan Nasional
Tim pemenangan pasangan Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming untuk Pilpres 2024 di Sulawesi Selatan masih dalam proses pembentukan.
Ketua DPD I Partai Golkar Sulawesi Selatan, Taufan Pawe, mengungkapkan bahwa partai-partai pengusung di daerah ini masih menunggu petunjuk teknis dari tim kampanye nasional.
Baca Juga: Harga Cabai Lagi Mahal, Mentan Amran Ajak Masyarakat Tanam Sendiri di Rumah
Taufan Pawe menjelaskan bahwa mereka belum bergerak karena belum ada petunjuk konkret dari koalisi di Jakarta.
Ia menekankan pentingnya koordinasi antara partai-partai pengusung untuk menentukan ketua tim pemenangan di daerah.
"Kami menunggu petunjuk teknis dari koalisi di Jakarta, seperti apa yang akan kami lakukan di lapangan. Semua partai pengusung harus memiliki kesepakatan bersama dalam menentukan ketua tim pemenangan di Sulsel," kata Taufan Pawe.
Meskipun tim pemenangan belum terbentuk, Taufan Pawe menegaskan bahwa semangat Golkar di Sulawesi Selatan tetap kompak dan solid untuk memenangkan pasangan Prabowo-Gibran.
Kontributor : Lorensia Clara Tambing
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
[CEK FAKTA] Benarkah Dukcapil Makasar Melakukan Aktivasi IKD Via Telepon?
-
Disnakertrans Sulsel Perluas Edukasi K3 Hingga Sektor UMKM
-
Kasus Kekerasan Seksual Pekerja Makassar Diusut Tuntas di Bawah UU TPKS
-
Pelantikan PPPK Pupus! Siapa Hapus Data 480 Guru Honorer Kabupaten Gowa?
-
PSI Siap Sambut Kehadiran Rusdi Masse di Rakernas Makassar