SuaraSulsel.id - Bek Timnas Indonesia milik Jeonnam Dragons, Asnawi Mangkualam mengeluarkan pernyataan mengejutkan saat tiba waktunya pensiun dari sepak bola.
Asnawi Mangkualam sedikit bocorkan masa depannya usai tak lagi bergelut dengan dunia sepak bola, pengakuan mengejutkan terlontar.
Mantan bek PSM Makassar ini mengaku tidak mau berkaitan lagi dengan namanya sepak bola jika masa pensiun sudah di depan mata.
Hal ini dilontarkan Asnawi saat menjadi bintang tamu di kanal YouTube Sport77Official beberapa waktu yang lalu.
Asnawi blak-blakan di tengah kariernya bersama Jeonnam Dragons yang mengesankan ia justru tak mau lagi bersentuhan dengan itu.
Pemain andalan Shin Tae-yong itu juga tidak akan menjadi pelatih maupun agen pemain yang menurutnya sangat menguras tenaga.
"Tidak, tidak mau. Sudah capek dengan bola," ucap Asnawi Mangkualam.
"Tidak (menjadi pelatih). Tidak mau juga (menjadi agen)," imbuhnya.
Siapa sangka sosok yang juga langganan kapten Timnas Indonesia itu lebih tertarik ke dunia bisnis yang menurutnya menguntungkan.
Bagi Asnawi menjadi sebuah tantangan baginya untuk merambah ke dunia bisnis, ia pun ingin menjadi pelaku bisnis saja usai pensiun.
"Bisnis aja, businessman," ujar Asnawi.
Karier Asnawi meroket sejak penampilannya bersama Timnas Indonesia di tangan Shin Tae-yong bersinar terang.
Keputusannya untuk berkarier di luar negeri juga pantas diacungi jempol, meski sempat mengalami kesulitan di awal-awalnya.
Kini Asnawi mendapat tempat utama di klub yang berkarier di Liga 2 Korea Selatan, hanya prestasi untuk Timnas Indonesia yang perlu dinanti.
Kontributor: Eko
Berita Terkait
-
Bukan Karena Cedera, Persis Solo Ungkap Alasan Enggan Lepas Ramadhan Sananta untuk Asian Games 2022
-
5 Pemain Timnas Indonesia dengan Gaji Terbesar di Klub, Asnawi Nomor Empat
-
Berhasil Bawa Timnas Indonesia ke Piala Asia U-23, Berapa Gaji Shin Tae-yong?
-
Prestasi Mentereng Calon Lawan Timnas Indonesia U-17 di Fase Grup Piala Dunia U-17 2023, Sanggup Menang?
-
Fuji Beli Rumah Rp 13 Miliar, Asnawi Mangkualam Tunggak Cicilan Tahun Ini
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?