Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Yunus
Selasa, 12 September 2023 | 13:01 WIB
Minyak gosok Cap Tawon, salah satu produk legend khas Makassar yang kerap diincar wisatawan karena khasiatnya. Produk oleh-oleh ini terkenal sampai ke Eropa [SuaraSulsel.id/istimewa]

SuaraSulsel.id - Makassar merupakan daerah dengan ragam wisata dan kuliner. Kota ini menjadi salah satu destinasi di Indonesia yang banyak dikunjungi oleh wisatawan lokal maupun mancanegara.

Lokasinya yang strategis, dengan sajian kuliner khasnya yang mendukung menjadikan ibu kota Sulawesi Selatan ini menjadi spot terbaik untuk liburan.

Namun bicara soal produk khas Makassar, tidak hanya terkenal karena kuliner Coto dan Pallubasa saja. Ada banyak cinderamata atau oleh-oleh yang melegenda dari kota ini, yang selalu jadi incaran wisatawan.

Berikut rekomendasi produk oleh-oleh khas Makassar yang wajib kamu bawa pulang ketika berkunjung ke Makassar :

Baca Juga: 5 Istana Raja di Sulawesi Selatan, Keindahannya Membawa Wisatawan ke Masa Lampau

1. Sirup DHT

Sirup legend ini memang tak banyak dikenal orang di luar Makassar. Ya wajar. Sebab, DHT hanya beredar di Makassar dan sekitarnya.

Sirup yang memiliki cita rasa manis ini menjadi primadona di bulan puasa dan lebaran menjelang. Tak lengkap rasanya jika DHT tak disajikan di momen tersebut.

Sirup DHT jadi pendamping wajib kuliner Es Pisang Ijo, pallubutung, es teler, es kelapa bahkan saat ini sudah bisa dicampur dengan kopi susu.

Dilansir dari laman makassarkota.go.id dituliskan bahwa sirup ini telah berdiri sejak tahun 1949 silam. Didirikan oleh pria bernama Rusli Wijaya.

Baca Juga: Pj Gubernur Sulsel Pakai Mobil Dinas Land Cruiser yang Pernah Dipakai Jokowi

Awalnya, sirup yang bernama lain sirup pisang Ambon ini dikemas menggunakan peti kayu. Setiap peti berisi 24 botol sirup dan didistribusikan melalui kendaraan tiga roda (becak).

Load More