SuaraSulsel.id - Ribuan warga Kota Palu, Sulawesi Tengah, larut meriahkan perhelatan Pesta Rakyat Simpedes 2023 yang diselenggarakan PT Bank Rakyat Indonesia Tbk di Lapangan Telkom, Palu. Pesta rakyat yang diikuti ribuan warga ini berlangsung seharian penuh, mulai pagi hari dengan jalan sehat hingga ditutup larut malam dengan aksi panggung Ifan Seventeen.
Beragam kegiatan manjakan warga Palu dan sekitarnya. Dari pasar UMKM yang diikuti 50 stand, jalan sehat, bakti sosial khitanan massal hingga pengobatan gratis, tebus sembako murah, berbagai lomba, layanan dan konsultasi keuangan dan perbankan, karnaval, gerebek pasar hingga pertunjukan tari, musik, stand up komedi dan ditutup dua grup musik, Qwerty Band dan Ifan Seventeen.
Pesta Rakyat Simpedes (PRS) ini bagian dari dukungan BRI terhadap pemberdayaan UMKM dan literasi keuangan. Mengusung tema Pede Meraih Peluang, kota Palu menjadi salah satu tuan rumah perhelatan dari 20 kota di Indonesia. ”Kami kembali hadir dengan mengusung konsep 6 P. Yaitu peduli, pasar, pawai, panggung, pojok x’sis dan panen hadiah”, kata PGs Regional MIkro Banking Head, Teguh Rahadian saat membuka acara, Sabtu 12 Agustus 2023.
Rangkaian PRS 2023 diawali dari grebek pasar di sejumlah pasar tradisional di Palu. Team BRI menyambangi para pedagang dan masyarakat yang sedang berkegiatan di pasar untuk menggunakan aplikasi BRImo dan sosiaslisasi metode transaksi QRIS BRI. Pedagang maupun pengunjung pasar banyak memanfaatkan dengan membuka rekening tabungan BRI Simpedes, mengaktifkan BRImo hingga memanfatkan QRIS untuk bertransaksi.
Setelah grebek pasar, kegiatan seru PRS 2023 Palu yang tidak kalah menarik adalah jalan sehat, bakti sosial kitanan massal, pembagian sembako hingga pengobatan gratis. Warga juga mendapat hiburan dari pawai karnaval sejauh 1,5 Km dengan mengambil start. taman kota hingga lokasi puncak acara. Diawali dengan marching band, disusul ratusan peserta mengenakan pakaian adat dengan peserta BRI unit hingga cabang. Juga tampak perwakilan anak-anak generasi alpha dengan beragam pakaian cosplay Jepang.
Bertabur hadiah, dari beragam lomba. Baik lomba pede berdendang, pawai karnaval, UMKM hingga penyerahan hadiah dua buah mobil dari Panen Hadiah Simpedes yang diundi 6 bulan sekali. “Cara mudah, peserta cukup meningkatkan jumlah tabungan simpedes. Setiap kelipatan Rp 100 ribu akan mendapatkan 1 kupon undian, dengan hadiah grand prize dua buah mobil,” kata Teguh Rahadian.
Bazar UMKM yang diikuti 50 peserta menarik pengunjung. Beragam makanan, minuman, kudapan hingga beragam produk UMKM. Melalui pede bertransaksi, seluruh aktivitas transaksi memanfaatkan QRIS BRI. Dengan harga sangat terjangkau, dan banyaknya warga hadir, sejumlah stand UMKM sudah tutup sebelum acara berakhir karena diserbu pengunjung.
Bermodal Rp 1 rupiah, seluruh pengunjung bisa ikut menikmati seluruh rangkaian kegiatan PRS, dengan puncak acara musik Qwerty dan artis ibukota Ifan Seventen. Ribuan warga tampak ikut berdendang dan bergoyang menikmati seluruh sajian hiburan dan pesta malam minggu di Palu.
Berita Terkait
-
Ifan Seventeen Unggah Pujian untuk Dasco di Momen Ulang Tahun ke-57
-
Ifan Seventeen Bahas Utang PFN Capai Rp2,7 Miliar: Bukan Bermaksud Menyalahkan..
-
Film Merah Putih One for All Lolos Tayang Bioskop, Ini Kata Ifan Seventeen
-
Ogah Dikaitkan dengan Film Merah Putih One For All, PFN Bikin Animasi Sendiri
-
Komentari Kualitas Merah Putih One For All, Ifan Seventeen Ajak Masyarakat Tunggu Film Animasi PFN
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Kepala Daerah Dipilih DPRD? Parpol di Sulawesi Selatan Terbelah
-
Pemprov Sulsel Umumkan Tender Preservasi Jalan Rp278,6 Miliar
-
Banjir Rendam Donggala, Angin Kencang Rusak Rumah di Palu
-
Korban Meninggal Banjir Bandang Pulau Siau jadi 17 Orang, 2 Warga Hilang
-
Lowongan Kerja PT Vale: Senior Coordinator for Publication, Reporting, and Public Relation