SuaraSulsel.id - Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan (Pemprov Sulsel) melalui Dinas Komunikasi, Informatika Statistik dan Persandian (Diskominfo-SP) Sulsel bersama Badan Pusat Statistik (BPS) Sulsel menyelenggarakan Rapat Sosialisasi dan Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral (EPSS) Tahun 2023 di Ruang Kerja Kepala Diskominfo-SP Sulsel, Rabu (31/05/2023).
Pada kesempatan tersebut, perwakilan BPS Sulsel, Muktamar Amal mengatakan bahwa kegiatan EPSS telah diuji coba mulai tahun 2022 yang lalu dan di tahun 2023 ini merupakan pelaksanaan yang sesungguhnya.
"Tujuan dari evaluasi ini adalah untuk mengukur capaian progres kemajuan penyelenggaraan statistik sektoral, meningkatkan kualitas penyelenggaraan statistik sektoral, serta meningkatkan pelayanan publik di bidang statistik lingkup instansi pusat dan pemerintah daerah," kata Pranata Komputer Ahli Madya tersebut.
Ditambahkannya lagi bahwa tahap koordinasi telah dilaksanakan pada bulan April 2023, sedangkan untuk tahap penilaiannya telah dimulai pada bulan Mei 2023.
"Bulan Mei sudah mulai penilaian mandiri dari Tim Penilaian Internal yang dibuat oleh pemerintah daerah, yang lembar kerja evaluasinya disampaikan melalui aplikasi SIMBATIK. Penilaian mandiri ini telah dimulai dari bulan Mei sampai akhir Juni nanti," tambahnya.
Sementara itu, Kepala Diskominf-SP Prov. Sulsel, A. Winarno Eka Putra merespon baik kegiatan rapat sosialisasi tersebut. Ia beserta jajarannya akan segera menindaklanjuti apapun yang menjadi hasil dari rapat sosialisasi, termasuk segera memperbarui SK untuk Tim Penilai Internal.
"Untuk SK ini nanti kita akan konsultasikan di Biro Hukum," katanya.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Bidang Statistik Diskominfo-SP Sulsel Fitra, perwakilan Bappelitbangda Prov. Sulsel, dan Operator Data dari OPD Lingkup Pemprov Sulsel yang menjadi sampel penilaian, antara lain Dinas Kelautan dan Perikanan Prov. Sulsel, Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Prov. Sulsel, Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Prov. Sulsel, UPT RSKD Dadi Prov. Sulsel, serta Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, dan Perkebunan Prov. Sulsel.
Baca Juga: Pemprov Sulsel Lanjutkan Pengerjaan Ruas Salaonro - Ulugalung, Hubungkan Soppeng dan Wajo
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Kepala Daerah Dipilih DPRD? Parpol di Sulawesi Selatan Terbelah
-
Pemprov Sulsel Umumkan Tender Preservasi Jalan Rp278,6 Miliar
-
Banjir Rendam Donggala, Angin Kencang Rusak Rumah di Palu
-
Korban Meninggal Banjir Bandang Pulau Siau jadi 17 Orang, 2 Warga Hilang
-
Lowongan Kerja PT Vale: Senior Coordinator for Publication, Reporting, and Public Relation