SuaraSulsel.id - Fakta lain terungkap dalam sidang kasus dugaan suap pegawai Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Sulawesi Selatan di Ruang Harifin Tumpa, Gedung CCC, Selasa, 24 Januari 2023.
Nama Ketua DPRD Sulawesi Selatan Andi Ina Kartika Sari turut disebut-sebut oleh seorang saksi bernama Petrus Yalim.
Petrus adalah seorang pengusaha. Ia mengaku sempat meminjamkan uang senilai Rp4 miliar ke Andi Ina Kartika.
Sebagai jaminannya, sertifikat tanah berupa pulau di Kabupaten Barru. Namanya Pulau Dutungan.
"Pulau Dutungan, letaknya di Barru," kata Petrus saat dikonfirmasi usai sidang.
Petrus tidak mau menanggapi banyak pertanyaan media. Termasuk luas pulau yang jadi jaminan.
Ia hanya mengatakan uang yang dipinjam legislator Partai Golkar itu nilainya Rp4 miliar. Sudah ada Rp350 juta yang dikembalikan.
"Pengembaliannya dibayar secara angsur. Sudah ada Rp350 juta dikembalikan," ungkapnya.
Kata Petrus, Ina meminjam uang dengan alasan untuk operasional kantor.
Baca Juga: Petrus Yalim Pinjamkan Uang Rp4 Miliar ke Ketua DPRD Sulsel, Jaksa: Untuk Apa? Kok Berani?
Ia pun mentransfer uang sebesar Rp4 miliar itu sekali. Langsung ke kas negara.
"Saya satu kali transfer langsung ke rekening kas negara," ucapnya.
Petrus mengaku berani meminjamkan uang cukup besar ke Ina. Karena mereka sejak dulu akrab.
"Saya kelola pulaunya. Saya dengan keluarganya dekat, dengan omnya," ujar Petrus.
Sementara, JPU Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Johan Dwi Junianto menduga, uang pinjaman tersebut digunakan untuk mengamankan BPK. Terkait temuan agar Sulsel bisa meraih predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP).
Apalagi sebelumnya BPK menemukan ada ketekoran kas di Sekretariat DPRD Sulsel.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
[CEK FAKTA] Benarkah Dukcapil Makasar Melakukan Aktivasi IKD Via Telepon?
-
Disnakertrans Sulsel Perluas Edukasi K3 Hingga Sektor UMKM
-
Kasus Kekerasan Seksual Pekerja Makassar Diusut Tuntas di Bawah UU TPKS
-
Pelantikan PPPK Pupus! Siapa Hapus Data 480 Guru Honorer Kabupaten Gowa?
-
PSI Siap Sambut Kehadiran Rusdi Masse di Rakernas Makassar