SuaraSulsel.id - Seorang guru SMK Negeri 4 Sidrap (SPP Negeri Rappang) meninggal dunia. Karena tertimpa pohon di kompleks sekolah, pada Selasa (27/12).
Peristiwa tersebut merenggut nyawa Muhammad Gusri (56 tahun) yang tinggal di kompleks perumahan sekolah tersebut.
Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman (Andalan) memberikan perhatian atas peristiwa tersebut. Ia menyampaikan rasa duka kepada keluarga yang ditinggalkan dan memberikan santunan.
“Innalillahi Wa Innailaihi Rojiun. Turut berduka atas meninggalnya salah seorang guru pendidik kita di Sidrap yang terkena musibah tertimpa pohon,” ucap Gubernur Andi Sudirman.
“Mari kita doakan almarhum, dan keluarga yang ditinggalkan dikuatkan dan diberi kesabaran,” imbuhnya.
Gusri bersama guru lainnya, sempat bergotong royong untuk menebang pohon kayu untuk mencegah adanya pohon tumbang karena curah hujan tinggi dan angin kencang.
Atas kejadian tersebut korban langsung dilarikan ke rumah sakit Arifin Nu’mang Rappang Sidrap untuk mendapatkan perawatan medis. Namun tidak tertolong.
Berita Terkait
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
15 WNA Filipina Asal Malaysia Terdampar di Buol, Begini Nasibnya
-
Apakah Korban Pesawat ATR 42-500 Terima Asuransi? Ini Penjelasan Perusahaan
-
Basarnas Gelar Doa Bersama Penutupan Operasi SAR Pesawat ATR 42-500
-
Pemprov Sulsel Perkuat Infrastruktur dan Ekonomi Digital Hadapi Tantangan Global
-
Bantuan Keuangan Pemprov Sulsel Percepat Perbaikan Ruas Jalan di Enrekang