SuaraSulsel.id - Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, mantan paranormal kondang Ki Joko Bodo dilaporkan meninggal dunia pada Selasa (22/11/2022).
Kabar meninggalnya Ki Joko Bodo di usia 57 tahun itu dibenarkan oleh anaknya, Adya Prasasti.
Menurut Ayda, ayahnya meninggal dunia pada pukul 09.57 WIB.
Namun, penyebab meninggalnya Ki Joko Bodo belum diketahui secara pasti.
Lantas apa saja fakta-fakta dibalik meninggalnya sang paranormal?
1. Bukan Diguna-guna
Meninggalnya Ki Joko Bodo yang mendadak sempat menjadi sorotan bahwa sang mantan paranormal itu terkena santet atau guna-guna.
Menanggapi hal tersebut, sang putri Ayda pun membantahnya. Ayda dengan tegas membantahnya, dan mengatakan bahwa sang ayah mengidap penyakit asam urat.
"Jangan dibikin yang enggak-enggak ya," kata Ayda, anak Ki Joko Bodo dari istri ketiganya, dikutip dari Suara.com.
Baca Juga: Sebelum Meninggal, Ki Joko Bodo Tunaikan Salat
Rupanya, isu tersebut juga sudah pernah dibahas pada bulan September 2022 lalu. Kala itu, Ki Joko Bodo juga iisukan terkena santet.
"Ayahku kemarin yang digede-gedekan kena guna-guna. Bukan guna-guna say, itu asam urat," ucap Ayda Prasasti dikutip dari tayangan YouTube Cumicumi, Selasa (22/11/2022).
2. Sempat Tak Bisa Berjalan
Ayda kembali menjelaskan, asam urat yang diderita ayahnya bahkan membuatnya sempat tak bisa berjalan.
Untuk itu, Ayda menyebut ayahnya harus makan dengan teratur dan dijaga dengan ketat.
"Emang dari dulu ayahku asam urat nih. Makannya harus dijaga. Sekalinya makan nggak bener, ya udah tuh kambuh," kata Ayda Prasasti, mengutip tayangan Selebrita Pagi pada 4 September 2022.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
[CEK FAKTA] Benarkah Dukcapil Makasar Melakukan Aktivasi IKD Via Telepon?
-
Disnakertrans Sulsel Perluas Edukasi K3 Hingga Sektor UMKM
-
Kasus Kekerasan Seksual Pekerja Makassar Diusut Tuntas di Bawah UU TPKS
-
Pelantikan PPPK Pupus! Siapa Hapus Data 480 Guru Honorer Kabupaten Gowa?
-
PSI Siap Sambut Kehadiran Rusdi Masse di Rakernas Makassar