SuaraSulsel.id - Layanan konseling gratis diberikan kepada mahasiswa Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari. Kerja sama Ikatan Psikologi Klinis Kendari bersama Jurusan Psikologi UHO.
Mengutip Telisik.id -- jaringan Suara.com, bimbingan konseling diberikan kepada mahasiswa yang memiliki gejala depresi, frustasi/stres akibat skripsi yang tidak selesai. Motivasi belajar rendah, prokrastinasi, dan lain-lain.
Konseling psikologi bagi mahasiswa penting, mengingat banyak mahasiswa yang mengalami stress dengan tugas, pekerjaan lain, atau bahkan masalah dalam menyelesaikan skripsi.
Konseling gratis tersebut diadakan dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Mental. Kegiatan ini bertempat di ruang Konseling Jurusan Psikologi UHO pada 19-21 Oktober 2022 yang ditangani langsung oleh psikolog profesional.
Ilma yang merupakan asisten konselor mengatakan, telah dilakukan seleksi dari banyak pendaftar dengan memperhatikan gejala-gejala yang ada.
“Dari 60 pendaftar, kami seleksi hanya menerima yang paling berat keluhannya,” ucapnya, Jumat (21/10/2022).
Ia menambahkan, pentingnya diadakan konseling tersebut. Mengingat banyak mahasiswa stres ketika menghadapi semester akhir.
"Karena masalah ketika kuliah itu banyak seperti adanya prokrastinasi, terutama yang terlambat skripsi itu banyak," ucapnya.
Salah satu mahasiswa UHO, Mailana mengatakan, dengan adanya konseling ini, dia berharap mahasiswa bisa lebih mudah menyelesaikan masalahnya ketika proses skripsi serta dapat meningkatkan motivasi belajar.
Baca Juga: 3 Rekomendasi Game Mobile Casual Untuk Mengisi Waktu Senggang, Tidak Perlu Top Up!
"Semoga dengan ini bisa membantu para mahasiswa yang mengalami masalah kesehatan mental, serta bisa lebih mudah menyelesaikan masalahnya," ucapnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 10 Rekomendasi Skincare Wardah untuk Atasi Flek Hitam Usia 40 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
-
Danantara 'Wajibkan' Menkeu Purbaya Ikut Rapat Masalah Utang Whoosh
-
Viral Biaya Tambahan QRIS Rp500: BI Melarang, Pelaku Bisa Di-Blacklist
-
Harga Minyak Dunia Merosot Imbas Stok AS Melonjak
Terkini
-
Program Diskon Pajak Kendaraan Diperpanjang, Jangan Lewatkan Tanggalnya!
-
Siapa Tersangka Baru Penculikan Bilqis? Ini Penjelasan Kapolda Sulsel
-
Ratusan Aparat Sisir Dua Kampung Pelaku Bentrokan di Makassar
-
Menteri Agama Gerakkan Empat Kampus Islam Merumuskan Jalan Damai bagi Gaza
-
Petani Lada Luwu Utara Tolak Pembangunan Markas TNI di Blok Tanamalia PT Vale