SuaraSulsel.id - Barisan Relawan Erick Thohir (Baretho) mendeklarasikan dukungan kepada Menteri BUMN Erick Thohir sebagai Calon Presiden 2024 di Makassar, Sulawesi Selatan.
Deklarator Baretho Kota Makassar Afner Rerung mengatakan, dukungan kepada Erick Thohir menjadi Capres 2024 mulai dideklarasikan di Makassar. Dengan mengambil semangat Hari Kesaktian Pancasila.
"Banyak pertimbangan kenapa kami memberikan dukungan kepada Bapak Erick Thohir dan yang utama adalah kemampuannya dalam memimpin," ujarnya.
Afner Rerung mengatakan deklarasi pertama di Sulawesi Selatan dilakukan di Kota Makassar dan menyasar kalangan milenial.
Baca Juga: PSM Makassar: Tragedi Kanjuruhan Rugikan Industri Sepak Bola Indonesia
Menurut dia, banyaknya dorongan kaum milenial yang mendukung Menteri BUMN Erick Thohir agar maju dalam pencalonan pemimpin bangsa pada 2024 mendorong Baretho melakukan deklarasi.
"Deklarasi hari ini adalah langkah awal perjuangan kami untuk membumikan Baretho di 24 kota dan kabupaten se-Provinsi Sulawesi Selatan," katanya.
Deklarasi yang dilakukan secara sederhana, salah satunya diisi dengan pelatihan dan teknik komunikasi massa yang baik.
Menurut Afner, ini sangat penting dikuasai relawan yang tergabung dalam Baretho, agar penyampaian visi dan misi mudah diserap masyarakat.
Afner yang didampingi Pengurus Pusat Baretho Bidang Pengembangan Organisasi Dhodes meyakini bahwa Indonesia akan lebih cepat menjadi negara maju dan sejahtera jika dipimpin figur anak muda seperti Erick Thohir.
Baca Juga: Erick Thohir: Produk EBT Buatan BUMN Indonesia Laku Di Eropa
"Sepak terjang Eriick Thohir di berbagai macam organisasi nasional, pengusaha sukses dunia, dan Menteri BUMN sudah sangat cukup, dan itu terbukti dari kesuksesan beliau dalam membenahi BUMN," ucap Afner. (Antara)
Berita Terkait
-
Harga Tiket Kapal Laut Makassar-Surabaya April 2025 dengan Jadwal Terbaru
-
Ranking FIFA Timnas Indonesia Naik, Ini Harapan Besar Erick Thohir
-
Kandaskan CAHN FC, PSM Buka Kans Akhiri Titel Juara Bertahan Puluhan Tahun Wakil Singapura
-
Hina Indonesia Negara Miskin, Anco Jansen Kini Semprot Mees Hilgers Cs
-
Kandaskan CAHN FC, PSM Makassar Lanjutkan Hegemoni Persepakbolaan Indonesia atas Vietnam
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
Pilihan
-
Misi Mathew Baker di Piala Asia U-17 2025: Demi Negara Ibu Tercinta
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
Terkini
-
Berpartisipasi dalam BRI UMKM EXPO(RT) 2025, Minyak Telon Lokal Kini Go Global
-
Primadona Ekspor Sulsel Terancam! Tarif Trump Hantui Mete & Kepiting
-
Alarm Pagi Bikin Stres? Ini 9 Trik Jitu Kembali Produktif Setelah Liburan
-
BREAKING NEWS: Gempa Magnitudo 4,0 Guncang Wilayah Luwu Timur
-
Terungkap! Penyebab Karyawan Perempuan Tewas Tergantung di Kamar Kos Makassar