SuaraSulsel.id - Manajer Persipura Jayapura Yan Permenas Mandenas memberikan bonus Rp100 juta kepada para pemain tim berjuluk Mutiara Hitam.
Setelah berhasil menang atas Deltras Sidoarjo dalam laga lanjutan Liga 2 Indonesia.
Laga yang berlangsung di Stadion Lukas Enembe pada, Minggu (18/9) dimenangkan Persipura setelah gol dari Ramai Rumakiek mengantarkan Mutiara Hitam menang 1-0 atas Deltras Sidoarjo.
"Bonus Rp100 juta kami berikan kepada pemain atas kemenangan ini dan untuk Ramai Rumakiek akan diberikan bonus khusus," katanya di Sentani, Senin 19 September 2022.
Baca Juga: Jadi Pemain Muda Terbaik Liga 1 Pekan 10, Gelandang Persib Beckham Putra Anggap sebagai Bonus
Meski meraih hasil positif anggota DPR RI itu belum merasa puas dengan penampilan anak asuh Ricky Nelson tersebut.
Dia menilai pada laga melawan Deltras seharusnya Persipura bisa menang dengan lebih dari satu gol.
"Ini yang saya minta kepada tim pelatih dan pemain untuk setiap laga kandang bisa menang dengan skor lebih dari satu," ujarnya.
Sebelumnya Yan Mandenas juga telah memberikan bonus kepada pemain Persipura setelah menang atas Sulut United dan Persiba Balikpapan.
"Semoga dengan bonus ini menjadi motivasi pemain supaya setiap laga harus bekerja keras meraih kemenangan," katanya. (Antara)
Baca Juga: Persib Bandung Berhasil Lanjutkan Tren Kemenangan, Beckham: Perjalanan Masih Jauh!
Berita Terkait
-
Siapa Mylian Jimenez? Pemain Keturunan Madiun Si Raja Tekel Suksesor Ivar Jenner 'Say Goodbye' ke Timnas Indonesia
-
Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
-
Breakingnews! Gelandang PSV Eindhoven Mylian Jimenez Tak Eligible Main untuk Timnas Indonesia
-
Erick Thohir Akui Nyerah Kejar Pemain Keturunan Ini: Dia Sangat Indonesia tapi...
-
Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 usai Justin Hubner hingga Rafael Struick Dipanggil STY
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Sosok Kasatreskrim AKP Ryanto Ulil Anshar Yang Ditembak Mati Rekannya Sendiri
-
Dikenal Religius, Oknum Dosen Unhas Lecehkan Mahasiswi Saat Bimbingan Skripsi
-
Memanas! Dua Mantan Wali Kota Parepare Saling "Buka Aib" di Rapat Komisi II DPR RI
-
Bye-bye Stadion Mattoanging, Welcome Stadion Sudiang 2025!
-
Polri Tegaskan Netralitas di Pilkada 2024, Ancam Tindak Tegas Anggota yang Berpolitik Praktis