SuaraSulsel.id - Akses jembatan Sungai Masamba Luwu Utara mulai dibuka. Menyusul selesainya pekerjaan lantai jembatan sungai Masamba oleh Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional Provinsi Sulawesi Selatan.
"Hanya saja, untuk sementara waktu, tidak semua kendaraan (mobil) boleh melintasi jembatan tersebut," kata Kepala Dinas PUTRPKP2 Luwu Utara, Muharwan, Rabu 7 September 2022.
“Jembatan Masamba, sudah ada konfirmasi dari pihak balai bahwa akses jembatan itu telah resmi dibuka hari ini, tetapi yang saya tahu hanya roda dua dan roda empat yang sudah dibolehkan melintas,” sebut dia.
Terkait pembukaan akses Jembatan Masamba, Dinas Perhubungan Lutra juga telah merilis bahwa dilakukan uji coba pembukaan akses jembatan Masamba untuk kendaraan roda empat dan roda enam muatan ringan.
Sementara kendaraan roda enam muatan berat dan roda sepuluh ke atas, masih tetap dialihkan ke jalan lingkar selatan.
Dinas Perhubungan Luwu Utara menuliskan bahwa berdasarkan hasil keputusan rapat oleh Balai Pelaksana Jalan Nasional Provinsi Sulawesi Sulsel.
Jembatan Masamba dibuka pada 7 September 2022 untuk dilalui semua kendaraan.
Muharwan menyebutkan bahwa pastinya akses jembatan akan dilalui oleh semua jenis kendaraan.
“Saya kira ini nanti akan dibuka semua untuk semua jenis kendaraan. Kan itu jalan nasional,” katanya. (Antara)
Baca Juga: Pakai Ampas Sagu Untuk Pakan Ikan, ASN di Luwu Utara Mengaku Ikan Peliharaan Cepat Besar
Berita Terkait
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
Pilihan
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
-
Jokowi Angkat Bicara Soal Dugaan Korupsi Mantan Menag Yaqut: Saya Tidak Pernah Perintahkan Korupsi!
-
Siapa yang Meminta Iman Rachman Mundur dari Dirut BEI?
-
Skandal Sepak Bola China: Eks Everton dan 72 Pemain Dijatuhi Sanksi Seumur Hidup
Terkini
-
Kaesang Tegas Tolak Laporan ABS, PSI: Struktur Partai Jadi Kunci Kemenangan 2029
-
Prof. Morten Meldal Tantang Peneliti Unhas Lahirkan Inovasi Berkelanjutan
-
Luwu Raya Siap Jadi Provinsi? Sekda Sulsel Telpon Dirjen Otonomi Daerah
-
Kenapa Karta Jayadi Belum Kembali Jadi Rektor UNM? Ini Jawaban Mendiktisaintek
-
Tembus Rp16,83 Triliun, Siapa Penerima KUR Terbanyak di Sulsel?