SuaraSulsel.id - Kisah tragis dialami seorang mahasiswa berinisial R (20) pada Jumat (12/8/2022) dini hari sekira pukul 02.11 WIB, sebab mata sebelah kirinya tertusuk anak panah.
Sontak teman-temannya yang menempati rumah kos di Rumah Kos yang berada di Jalan HE A Mokodompit, tepatnya di Lorong Salanga depan Universitas Haluoleo (UHO), Kelurahan Lalolara Kecamatan Kambu, Kota Kendari Sultra dikejutkan peristiwa tersebut.
Kapolresta Kendari Kombes Pol Muhammad Eka Fatturrahman membenarkan, terjadi peristiwa yang dilakukan orang tidak dikenal terhadap R.
"Kejadian itu bermula, korban beserta lima orang temannya berada di dalam satu rumah kos yang terletak di Lorong Salangga depan Kampus UHO," katanya seperti dikutip Telisik.id-jaringan Suara.com.
Eka mengemukakan, saat kejadian pemanahan tersebut, korban bersama dua temannya tidur dalam satu kamar bagian depan, tepatnya dekat jendela kamar.
Sedangkan sejumlah temannya yang lain, yaitu AN dan S tidur di kamar bagian belakang.
Kala itu, korban tidur mulai pukul 23.00 Wita.
Namun, sekira pukul 02.00 Wita, korban tiba-tiba berteriak menangis. Lantaran ada sesuatu benda yang menusuk matanya. Mendengar rintihan tersebut, teman-temannya yang lain langsung terbangun.
"Melihat korban sudah tertusuk dengan busur panah di bagian mata sebelah kiri, salah seorang temannya langsung membuka pintu kamar dan melihat di sekeliling kos, akan tetapi tidak ada orang," katanya.
Baca Juga: Teror Busur Misterius di Kendari, Ibu Rumah Tangga Jadi Korban Panah Orang Tak Dikenal
Eka melanjutkan, mengetahui hal tersebut, kemudian korban dibawa oleh temannya ke RSUD Kota Kendari.
Setibanya mereka di RSUD, seorang teman korban berinisial S juga mendapat informasi, kalau ada temannya lainnya yang juga dibusur.
"Sekitar pukul 01.30 Wita, ada teman kami yang bernama SW dan AH juga dibusur di Lorong Salangga dekat pemancar yang tidak jauh dari TKP," ujarnya.
Dari keterangannya, ada sekitar enam pelaku yang melakukan pembusuran kepada seorang mahasiswa tersebut.
"Untung busur itu tidak mengenai kawan kami dan ada juga salah seorang yang dikenali di antara pelaku itu," ujarnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Link Video Syur Andini Permata Bareng Bocil Masih Diburu, Benarkah Adik Kandung?
- Pemain Keturunan Rp260,7 Miliar Bawa Kabar Baik Setelah Mauro Zijlstra Proses Naturalisasi
- 41 Kode Redeem FF Terbaru 10 Juli: Ada Skin MP40, Diamond, dan Bundle Keren
- Eks Petinggi AFF Ramal Timnas Indonesia: Suatu Hari Tidak Ada Pemain Keturunan yang Mau Datang
- 4 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Rp500 Ribuan, Favorit Pelari Pemula
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Xiaomi RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik 2025
-
Bertemu Rocky Gerung, Kapolri Singgung Pepatah Tentang Teman dan Musuh
-
3 Rekomendasi HP Murah Samsung RAM Besar 8 GB Memori 256 GB, Harga Cuma Rp 2 Jutaan
-
9 Sepatu Lari Murah Rp500 Ribu ke Bawah di Shopee, Performa Nyaman Desain Keren!
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Juli 2025
Terkini
-
Jenazah Tukang Ojek Korban Pembunuhan di Puncak Jaya Dipulangkan ke Makassar
-
Truk Rombongan Rambu Solo' Terguling, 8 Nyawa Melayang di Toraja Utara
-
Sekolah Rakyat Makassar: Ketika Anak Orang Kaya Ikut Berebut Pendidikan Gratis
-
Ubah Sampah Jadi Emas: Eco Enzyme Jadi Kunci Ekonomi Warga?
-
Dugaan Korupsi Rp87 Miliar di UNM Tercium! Polda Sulsel Usut Dugaan Mark Up Harga Material