SuaraSulsel.id - Basarnas Kendari melakukan operasi pencarian terhadap seorang anak bernama Fatin (7) dilaporkan diduga tenggelam di Sungai Malili, Desa Wewangiru Kecamatan Malili Kabupaten Luwu Timur, Sulawesi Selatan.
Kepala Basarnas Kendari Aris Sofingi di Kendari, mengatakan pihaknya menerima informasi terkait kejadian tersebut dari salah satu pegawai BPBD Luwu Timur bernama Rimal.
"Pada pukul 14.33 Wita, Bapak Rimal dari BPBD Luwu Timur melaporkan telah terjadi kondisi membahayakan manusia satu orang diduga tenggelam saat sedang mandi bersama teman-temannya di Sungai Malili," katanya, Rabu 25 Mei 2022.
Berdasarkan laporan tersebut, pada pukul 14.50 Wita ,Tim Penyelamat Unit Siaga SAR Luwu Timur yang masih merupakan wilayah kerja dari Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) atau Basarnas Kendari, diberangkatkan menuju lokasi kejadian kecelakaan untuk memberikan bantuan SAR.
"Tim berangkat menuju lokasi kejadian menggunakan rescue car membawa satu unit rubberboat (perahu karet) serta peralatan pendukung keselamatan lainnya untuk memberikan bantuan SAR," ujar dia.
Korban sebelumnya dilaporkan pamit dengan ibunya untuk pergi mandi-mandi di Sungai Malili bersama teman-temannya.
"Hingga informasi ini diterima korban belum kembali ke rumah, pada saat teman-temannya ditanyakan keberadaan korban, teman-teman korban takut dan bingung untuk menjawab sehingga pihak keluarga berkesimpulan korban diduga tenggelam di sungai tersebut," ucap Aris.
Hingga kejadian itu dilaporkan ke Basarnas, pihak keluarga dan masyarakat sekitar telah melakukan pencarian namun dengan hasil nihil.
Berita Terkait
-
LBH Makassar Sesalkan Kasus Dugaan Pemerkosaan Anak oleh Ayah Kandung di Luwu Timur Dihentikan Polisi
-
Polisi Akui Ada Peradangan Pada Dubur Seorang Anak Diduga Korban Pemerkosaan Ayah Kandung di Luwu Timur
-
ASN di Luwu Timur Dilaporkan Cabuli 3 Anak: Saya Senang Sekali, Alhamdulillah ya Allah, Kebenaran Terungkap
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan