SuaraSulsel.id - Selama bulan Ramadhan, masyarakat sering mendengar kata takjil. Media-media pun jamak menggunakan istilah ini saat mewartakan kuliner untuk berbuka puasa.
Warung, pasar, supermarket pun kadang menggunakan istilah ini dalam melakukan promosi produk makanan. Sampai pengurus masjid pun menggunakan kata takjil untuk menunjuk makanan.
Di media sosial percakapan viral tulisan yang mengulas soal ini. Merangkum sejumlah kalimat terkait takjil yang dianggap salah penempatan.
Misalnya: Udah beli Takjil belum ? Belum ada Takjil nih ? Takjilnya Cuma gorengan, dan lain sebagainya.
Apakah makna Takjil Sebenarnya ?
Mengutip dari Kamus Al-Munjid 619, Al-Munawwir hal 1.063. Kata Takjil atau ta’jil () dalam bahasa Arab artinya adalah bersegera atau menyegerakan.
Diambil dari hadist Nabi Shalallahu ‘alaihi wa sallam :
“La yazalunnasu bikhairin ma‘ajjaluuhul fithra".
Artinya: Manusia senantiasa berada dalam kebaikan selama mereka menyegerakan berbuka (puasa).
(HR. Muttafaq 'alaih).
Baca Juga: Jadwal Buka Puasa Kabupaten Lampung Selatan Hari Ini, Minggu 17 April 2022
Makna takjil menurut ilmu bahasa arab ialah “penyegeraan, bersegera, percepatan”.
Sebuah kata dasar dari ajjala : yu’ajjilu artinya: menyegerakan, mempercepat.
Ta’jilul fitri = menyegerakan berbuka (puasa). Terlihat di sini bahwa makna takjil tidak ada hubungannya sama sekali dengan makanan.
Mengutip dari sejumlah sumber, semua pengguna kata-kata takjil harus dikembalikan kepada arti sebenarnya dalam kamus.
Pengertian takjil dengan jelas tertulis mempercepat. Mempercepat berbuka puasa jika sudah tiba waktunya.
Hukum Puasa Ramadhan
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Tangis Bupati Gowa Pecah Lihat Kondisi Warga Miskin Ekstrem
-
Kampung Nelayan di Sulsel Ekspor Perdana Ikan Segar ke Arab Saudi
-
Waspada! Begini Rentetan Modus Jaksa Gadungan di Sulsel
-
CEK FAKTA: Benarkah Air Sinkhole di Limapuluh Kota Menyembuhkan Penyakit?
-
Begini Perkembangan Terbaru Penanganan Kasus di Morowali oleh Polda Sulteng