SuaraSulsel.id - Seorang jemaah Masjid Agung Syekh Yusuf di Gowa menyumbangkan uang celengan subuh yang ditabungnya untuk mendukung kegiatan Amaliah Ramadhan. Hal ini dilakukannya seusai sholat Subuh di Masjid Agung Syekh Yusuf Kabupaten Gowa, Jum’at (15/4/2022).
Aksi Jemaah masjid ini pun diapresiasi oleh Kepala Bidang Pembinaan Sosial dan Spiritual Dinas Sosial Kabupaten Gowa, Najamuddin, selaku Ketua Panitia Amaliyah Ramadhan Masjid Agung Syekh Yusuf.
“Hanya saja jemaah tersebut tidak mau disebutkan namanya. Namun kami sangat menyambut baik sumbangan ini,” ujarnya.
Menurut pengakuannya sumbangan yang diserahkan ini merupakan celengan anakannya setiap subuh. Celengan tersebut disumbangkan untuk pembelian konsumsi kegiatan-kegiatan Amaliyah Ramadhan di Masjid Agung Syekh Yusuf khususnya saat pelaksanaan itikaf nantinya.
“Ucapan terima kasih dan doa kepada anak dan keluarga, semoga mereka selalu dalam keberkahan Allah SWT baik rezki dan umurnya,” ucapnya.
Najamuddin menyebutkan kegiatan itikaf di Masjid Agung Syekh Yusuf akan dilakukan di 10 malam terakhir Ramadhan.
Beberapa rangkaikan kegiatan di malam ittikaf yaitu shalat tahajud, shalat tasbih, shalat taubat, shalat hajat dan shalat witir.
“Semoga pelaksanaan malam ittikaf di Mesjid Agung Syekh Yusuf ini dapat terlaksana dengan baik berkat bantuan dan partisipasi jemaah dan semoga jemaah masjid dan mendapatkan keberkahan dari Malam Lailatul Qadar,” harapnya.
Berita Terkait
-
Kapan Batas Akhir Puasa Syawal 2025? Jangan Sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya
-
Bolehkah Puasa Syawal Dulu Baru Qadha Ramadhan? Ini Ketentuannya
-
Transaksi Paylater Kredivo Naik 10% saat Ramadhan 2025, Didominasi Usia 30 Tahun ke Atas
-
Tips Ringan Lakukan Pengecekan Mobil di Rumah Usai Perjalanan Jauh Tanpa Harus ke Bengkel Resmi
-
Niat Puasa Qadha Ramadhan di Bulan Syawal dan Ketentuan Tata Caranya
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Wagub Sulsel Kagum! PT Vale Buktikan Tambang Bisa Jadi Penjaga Bumi
-
BRI Dukung Batik Tulis Lokal Lamongan Menjangkau Pasar Global
-
Puskesmas Toraja Utara Diduga Tolak Jemput Pasien Kritis, Ini Kata Dinas Kesehatan
-
BRImo Versi Billingual Resmi Rilis, Simak Fitur Barunya Di Sini
-
Didukung BRI, Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional