SuaraSulsel.id - Wakil Bupati Manggarai Timur, Provinsi Nusa Tenggara Timur, Jaghur Stefanus meninggal dunia, Rabu (30/3/2022) sekitar pukul 21.30 Wita.
Jaghur wafat setelah dirawat intens di RSUD W.Z Yohanes Kupang kurang lebih 2 pekan.
Mengutip Telisik.id -- jaringan Suara.com, kabar wafatnya mantan Camat Borong ini beredar luas di sosial media. Tulisan Rest In Peace untuk almarhum penuh di beranda Facebook.
"Telah meninggal dunia Bapak Wakil Bupati Manggarai Timur. Rest In Peace Bapak Wakil Bupati Jaghur Stefanus," tulis pesan yang tersebar Rabu (30/3/2022) malam.
Kabar duka tersebut juga dibenarkan oleh staf ASN Prokompim Manggarai Timur, Jeani Wajong.
Jeani mengatakan, pihaknya sudah mendengar kabar terkait wafatnya Wabup Manggarai Timur. Namun ia belum bisa memastikan sakit apa yang diderita mantan Kepala BKD itu.
"Bapak Stef meninggal di Kupang. Selama ini memang beliau dirawat di Rumah Sakit kurang lebih 2 pekan. Kami semua juga kaget mendengar kabar ini," tutur Jeani via gawai.
Tak hanya Jeani, Camat Lamba Leda Utara, Agus Supratman juga membenarkan informasi kepergian mantan Kadis Sosial itu.
Namun, Camat Agus mengaku belum mengetahui persis sakit apa yang diderita pendamping Bupati Andreas Agas itu selama dirawat di Kupang.
Baca Juga: Praka Mar Wilson Anderson Here Dimakamkan Secara Militer di Kupang
"Ia Pak Wakil sudah meninggal Kaka. Selama ini beliau dirawat di Kupang untuk penyakit yang belum diketahui secara persis karena memang informasinya tertutup. Sebentar kalau ada info terbaru dari group WhatsApp saya kabarkan," terang Agus via gawai yang saat itu mengaku sedang dalam perjalanan dari Borong menuju Dampek.
Saat ini keluarga berduka dan pemerintah setempat telah menyiapkan segala fasilitas untuk menjemput jenazah almarhum wakil bupati yang akan diterbangkan dari Kupang menuju kampung halaman Golo Karot Borong.
Sebelumnya, kisah nestapa di Manggarai Timur juga dialami Bupati Andreas Agas sekitar 3 bulan lalu.
Bupati terpilih pada Pilkada 2018 itu sempat jatuh sakit dan menjalani perawatan intens di Borong. Saat ini ia pun sudah sembuh dan beraktivitas kembali.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Jalan Nasional Baru Diperbaiki Sudah Hancur, Warga Pertanyakan Kualitas Proyek
-
Tiga Nelayan Pangkep Ditemukan Usai Hilang Lima Hari
-
Dua Pembobol ATM Dengan Las Ditangkap Polisi
-
Demo Pemekaran Luwu Raya Ricuh, Tujuh Satpol PP Terluka
-
Pemprov Sulsel Kebut Perbaikan Jalan Impa Impa Anabanua Kabupaten Wajo