SuaraSulsel.id - Wakil Bupati Manggarai Timur, Provinsi Nusa Tenggara Timur, Jaghur Stefanus meninggal dunia, Rabu (30/3/2022) sekitar pukul 21.30 Wita.
Jaghur wafat setelah dirawat intens di RSUD W.Z Yohanes Kupang kurang lebih 2 pekan.
Mengutip Telisik.id -- jaringan Suara.com, kabar wafatnya mantan Camat Borong ini beredar luas di sosial media. Tulisan Rest In Peace untuk almarhum penuh di beranda Facebook.
"Telah meninggal dunia Bapak Wakil Bupati Manggarai Timur. Rest In Peace Bapak Wakil Bupati Jaghur Stefanus," tulis pesan yang tersebar Rabu (30/3/2022) malam.
Kabar duka tersebut juga dibenarkan oleh staf ASN Prokompim Manggarai Timur, Jeani Wajong.
Jeani mengatakan, pihaknya sudah mendengar kabar terkait wafatnya Wabup Manggarai Timur. Namun ia belum bisa memastikan sakit apa yang diderita mantan Kepala BKD itu.
"Bapak Stef meninggal di Kupang. Selama ini memang beliau dirawat di Rumah Sakit kurang lebih 2 pekan. Kami semua juga kaget mendengar kabar ini," tutur Jeani via gawai.
Tak hanya Jeani, Camat Lamba Leda Utara, Agus Supratman juga membenarkan informasi kepergian mantan Kadis Sosial itu.
Namun, Camat Agus mengaku belum mengetahui persis sakit apa yang diderita pendamping Bupati Andreas Agas itu selama dirawat di Kupang.
Baca Juga: Praka Mar Wilson Anderson Here Dimakamkan Secara Militer di Kupang
"Ia Pak Wakil sudah meninggal Kaka. Selama ini beliau dirawat di Kupang untuk penyakit yang belum diketahui secara persis karena memang informasinya tertutup. Sebentar kalau ada info terbaru dari group WhatsApp saya kabarkan," terang Agus via gawai yang saat itu mengaku sedang dalam perjalanan dari Borong menuju Dampek.
Saat ini keluarga berduka dan pemerintah setempat telah menyiapkan segala fasilitas untuk menjemput jenazah almarhum wakil bupati yang akan diterbangkan dari Kupang menuju kampung halaman Golo Karot Borong.
Sebelumnya, kisah nestapa di Manggarai Timur juga dialami Bupati Andreas Agas sekitar 3 bulan lalu.
Bupati terpilih pada Pilkada 2018 itu sempat jatuh sakit dan menjalani perawatan intens di Borong. Saat ini ia pun sudah sembuh dan beraktivitas kembali.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Bank Mandiri Resmi Buka Livin Fest 2025 di Makassar, Sinergikan UMKM dan Industri Kreatif
-
GMTD Diserang 'Serakahnomics', Kalla Ditantang Tunjukkan Bukti
-
Dugaan Korupsi Pengadaan Bibit Nanas di Sulsel, Kejati Kejar Dana Rp60 Miliar
-
Kejati Geledah Ruang Kepala BKAD Pemprov Sulsel Dijaga Ketat TNI
-
BREAKING NEWS: Kejati Sulsel Geledah Kantor Dinas Tanaman Pangan