SuaraSulsel.id - Liburan pelajar SMA di Buton Tengah jadi mencekam. Seorang siswi yang datang bersama sejumlah teman sekolah digigit buaya.
Mengutip Telisik.id -- jaringan Suara.com, siswi SMA tersebut digigit buaya di kawasan wisata Fotu, Desa Kanapa-napa, Kecamatan Mawasangka, Buton Tengah, Minggu 20 Maret 2022.
"Mereka itu dari Desa Waburense dan statusnya masih pelajar dari Desa Tapi-Tapi Kabupaten Muna. Kebetulan dia sekolah di Buton Tengah," ungkap Kapolsek Mawasangka, Iptu Rahmat, Senin (21/03/2022).
Ia menambahkan, korban dan rombongan yang tiba di lokasi tidak langsung mandi. Masih sempat berfoto-foto. Setelah itu, korban ini yang pertama turun mandi.
"Menurut keterangan saksi, korban saat lompat di air dia mengira ada temannya di dalam air yang menarik kakinya. Karena belum ada pemikiran bahwa itu buaya, padahal memang buaya. Untungnya korban bisa selamat lantaran ada teman laki-lakinya yang langsung menarik korban ke daratan," jelas Iptu Rahmat.
Korban mendapatkan dua kali gigitan. Gigitan pertama di lutut depan tapi terlepas. Kemudian buaya menyerang kembali di bagian lutut dalam dan berhasil menggigit. Tapi Alhamdulillah korban masih bisa diselamatkan dan langsung diarikan ke rumah sakit.
Menurut Kapolsek Mawasangka, untuk sementara tempat wisata itu ditutup. Mulai hari ini sampai waktu yang belum ditentukan.
"Kami sudah koordinasi dengan pihak desa untuk pengobatan korban. Dan pihak desa harus musyawarah kembali untuk mengatur tata kelola tempat wisata ini," tambahnya.
Nayan, pengunjung Fotu mengatakan, baru kali ini ada warga yang digigit buaya di permandian ini.
Baca Juga: Kocaknya Seorang Pria Lari Terbirit-birit saat Mandi di Sungai Gegara Mainan Kepala Buaya
"Iya baru kali ini terjadi, walau memang pernah buaya menampakkan dirinya di permandian Fotu," katanya.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Daftar Harga HP Xiaomi Terbaru Oktober 2025: Flagship Mewah hingga Murah Meriah
-
Kepala Daerah 'Gruduk' Kantor Menkeu Purbaya, Katanya Mau Protes
-
Silsilah Bodong Pemain Naturalisasi Malaysia Dibongkar FIFA! Ini Daftar Lengkapnya
-
Maarten Paes: Pertama (Kalahkan) Arab Saudi Lalu Irak, Lalu Kita Berpesta!
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
Terkini
-
Alat Ukur Pedagang Pasar di Kota Makassar Ditera Ulang
-
Viral Bocah SD Bekal Singkong untuk Makan di Sekolah
-
Sarjana Muda Merapat! Magang Gaji Rp3,3 Juta Plus BPJS Sudah Dibuka
-
1,4 Juta Rokok Ilegal Dimusnahkan di Kendari: Negara Rugi Miliaran Rupiah!
-
Kronologi Adik Jusuf Kalla Ditetapkan Tersangka Korupsi Rp1,35 Triliun