SuaraSulsel.id - Panitia pelaksana mengatakan setiap orang yang ingin mencalonkan diri menjadi Ketua KONI Sulsel 2022-2026 wajib mengantongi minimal 10 dukungan suara. Sebagai syarat maju di Musyawarah Olahraga Provinsi (Musorprov) KONI Sulsel, 25-27 Maret mendatang.
Sekretaris Panpel Musorprov KONI Sulawesi Selatan M Dahlan Abubakar, mengatakan setiap calon minimal didukung tujuh dari unsur induk olahraga/induk organisasi keolahragaan fungsional dan tiga dari KONI kabupaten/kota.
"Dengan catatan, setiap KONI hanya dapat mengusulkan/merekomendasikan satu nama bakal calon. Rekomendasi nama calon harus disampaikan secara tertulis," katanya, Jumat 11 Februari 2022.
Selain syarat minimal 10 suara, bakal calon juga memiliki tempat tinggal/domisili yang tetap di Provinsi Sulawesi Selatan yang dibuktikan dengan kartu tanda penduduk (KTP) dan kartu keluarga (KK) yang sah.
Memperoleh izin tertulis dari pimpinan atau atasan yang berwenang bagi bakal calon yang berstatus Pegawai Negeri Sipil, anggota TNI, dan anggota Polri.
Serta tidak sedang menduduki jabatan struktural pada instansi negeri atau tidak berstatus sebagai pejabat publik sebagaimana diamanatkan pasal 40 UU No.3 Tahun 2005 tentang Sistem Keolahragaan Nasional (SKN).
Bakal calon juga harus membuat surat pernyataan yang menegaskan hal-hal sebagai berikut: kesediaan, kesiapan, dan kesanggupan yang bersangkutan sebagai Ketua Umum KONI Sulawesi Selatan dan riwayat hidup singkat.
Termasuk kesediaan untuk memperkenalkan diri dan memaparkan visi dan misinya sebagai calon Ketua Umum KONI Sulsel di hadapan sidang pleno Musorprov KONI Sulsel dan membuat dan menyertakan visi dan misi calon ketua umum tentang pembinaan olahraga prestasi di Sulsel.
"Tim penjaringan membuka pendaftaran calon Ketua Umum KONI Sulsel masa bakti 2022-2026 dibuka mulai 14 hingga 18 Februari 2022," ujarnya.
Baca Juga: Mobil Dinas Dibawa Kabur Pensiunan, BKAD Sulsel: Jumlahnya Semakin Berkurang
Mantan Ketua Umum PP Pertina Reza Ali, siap bersaing setelah mendapat desakan dari sejumlah pengurus olahraga di daerah itu untuk menakhodai KONI Sulsel ke depan.
"Saya siap maju sebagai calon Ketua KONI Sulsel atas keinginan dan desakan banyak pengurus cabang olahraga yang datang menemui dan meminta saya maju," katanya. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Tangis Bupati Gowa Pecah Lihat Kondisi Warga Miskin Ekstrem
-
Kampung Nelayan di Sulsel Ekspor Perdana Ikan Segar ke Arab Saudi
-
Waspada! Begini Rentetan Modus Jaksa Gadungan di Sulsel
-
CEK FAKTA: Benarkah Air Sinkhole di Limapuluh Kota Menyembuhkan Penyakit?
-
Begini Perkembangan Terbaru Penanganan Kasus di Morowali oleh Polda Sulteng