SuaraSulsel.id - Ketua KONI Sulsel Ellong Tjandra mengunjungi tempat latihan atlet PON Sulsel. Menyaksikan atlet sedang berlatih di Stadion Olah Raga Kampus Universitas Negeri Makassar Banta-bantaeng.
Puluhan atlet dari 4 Cabang Olah Raga melaksanakan latihan rutin di stadion. Sebagai bagian dari persiapan menghadapi PON 2021 di ProVinsi Papua akhir oktober tahun ini.
Seperti kunjungan sebelumnya, Ellong memotivasi atlet yang telah lolos tes fisik dan psikotes. Ellong menuntut keseriusan dan fokus atlet sebagai pejuang yang akan bertarung. Membawa nama Sulsel melawan pejuang dari provinsi yang kualitasnya belum tentu setara atau lebih dari kemampuan atlet Sulsel.
“Atlet yang berkualitas prima itu harus fokus pada target yang akan dicapai, maka diperlukan ketekunan, kedisiplinan yang tinggi, kekompakan, kecerdasan, semangat dan analisa. Jika ini diterapkan sangat terbuka untuk bisa mencapai target yang digariskan oleh KONI Sulsel,” kata Ellong.
Puluhan atlet dari cabang olah raga panahan, atletik, hockey dan cricket menyambut antusias motivasi yang disampaikan Ellong Tjandra.
Mereka mengaku jika atlet sering mendapat motivasi seperti ini, spirit kemenangan akan terbangun dan atlet akan berlatih sangat maksimal.
“Meski dalam latihan masih terdapat keterbatasan, tapi jika semangat dipompa itu sangat bernilai membantu atlet untuk latihan maksimal,” ungkap Ayu Lestari atlet panahan.
KONI Sulsel menargetkan atlet Sulsel bisa masuk 10 besar dalam PON Papua mendatang.
Baca Juga: Terbukti Ampuh, Permintaan Plasma Konvalesen di Sulsel Meningkat
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
Terkini
-
PT Vale Tegaskan Tak Terlibat Rencana Markas TNI-AD di Tanamalia
-
Dasco Akan Tertibkan Yasika Aulia, Anak Anggota DPRD Sulsel yang Dijuluki 'Ratu Dapur' MBG
-
Usai Nikahi Korban Pemerkosaan, Bripda Fauzan Dipecat Sebagai Anggota Polri
-
Gubernur Sulsel Terima Penghargaan Indonesia's SDGs Action Awards 2025
-
BMKG Rilis 287 Gempa di Sulawesi Utara: Mana Paling Berbahaya?