SuaraSulsel.id - Tim Nasional Sepakbola Indonesia akan menghadapi Thailand di Leg 1 Final Piala AFF 2020, Rabu (28/12/2021).
Laga yang akan berlangsung di National Stadium Singapura ini, dipastikan akan berlangsung sengit.
Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto biasa disapa Danny Pomanto memprediksi, laga ini akan berakhir dengan kemenangan Timnas Indonesia.
"Alhamdulillahirobbil alamin, waktu yang ditunggu-tunggu final Piala AFF, dimana Indonesia akan berhadapan dengan Thailand, prediksi saya 3-2 untuk (kemenangan) Indonesia," ungkap Danny Pomanto, Selasa 28 Desember 2021.
Baca Juga: Jelang Kontra Thailand, Shin Tae-yong Ingin Skuad Garuda Kuatkan Mental
Danny Pomanto memprediksi laga akan berlangsung sengit. Akan ada jual beli serangan antar dua Tim Nasional ini.
"Akan berlangsung seru, saling menyerang," katanya.
Menurut Danny Pomanto, strategi bertahan yang sempat diperagakan oleh Timnas Indonesia saat berhadapan dengan Vietnam di fase grup tidak akan digunakan lagi.
"Tidak ada lagi strategi bertahan seperti kemarin (lawan Vietnam). Agresivitas Indonesia akan semakin tinggi, karena inilah namanya final memang harus habis-habisan," urainya.
Melihat laga yang sudah dilalui Timnas Indonesia, Danny Pomanto yakin strategi Pelatih Shin Tae-yong akan mampu mengimbangi pola permainan cepat yang kerap diperagakan Thailand.
Baca Juga: Irfan Jaya dan Asnawi Mangkualam Bakal Dapat Rumah Jika Indonesia Juara Piala AFF 2020
Danny Pomanto juga tak lupa mendoakan agar dua putra Sulawesi Selatan yang juga menjadi andalan Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam Bahar dan Irfan Samaling Kumi, dapat memberikan performa terbaiknya di pertandingan pamungkas.
"Saya mendoakan, agar dua putera Makassar, baik Irfan Jaya maupun Asnawi Mangkualam bisa bermain dengan baik dan memberi kebanggaan bagi masyrakat Sulawesi Selatan dan Indonesia pada umumnya," harap Danny Pomanto.
Berita Terkait
-
3 Keuntungan Timnas Indonesia Diperkuat 3 Pemain Abroad Berpengalaman di Piala AFF 2024
-
Biodata Evan Soumilena, Anggota Brimob Bawa Timnas Indonesia Sabet Juara Piala AFF Futsal 2024
-
Masuk Skuad Piala AFF 2024, Alfriyanto Nico Siap Berikan yang Terbaik
-
Bojan Hodak Mengeluh 3 Pemain Persib Bandung Dipanggil STY untuk Piala AFF 2024: Kami Kehilangan...
-
Dipanggil Timnas Indonesia, Ini Target Kakang Rudianto di Piala AFF 2024
Tag
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
276 Kegiatan Kampanye Tercatat di Kaltim, Reses DPRD Jadi Sorotan Bawaslu
-
Kerja Sambil Liburan di Australia Bisa Dapat Gaji Berapa? Yuk, Simak Syarat WHV Terbaru
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
Terkini
-
KPK Kejar Aliran Uang Korupsi Kereta Api Sulsel
-
Kisah Pilu Pengungsi Lewotobi: "Lari Hanya Pakai Baju di Badan"
-
Kabar Baik! Wapres Gibran Janji Bahas Kelanjutan Pembangunan Stadion Sudiang
-
Dukung Ekonomi Hijau dan Inklusif, BRI Catat Portofolio Pembiayaan Berkelanjutan Senilai Rp764,8 Triliun
-
Rocky Gerung Kritik Debat Pilkada Makassar: Monoton dan Panelis Tersiksa