SuaraSulsel.id - Sebagai seleb Korea Selatan yang terkenal, Bae Suzy telah banyak membintangi film Box Office Korea. Di antara film Bae Suzy yang dibintanginya ada satu film yang terlaris pada masanya.
Bae Suzy dulunya merupakan anggota girl band bernama Miss A. Selain menjadi aktris dan penyanyi, Bae Suzy juga terkenal sebagai model. Dia pernah membintangi sejumlah brand terkenal.
Selain film, Bae Suzy juga berakting di industri drama korea. Drama yang dibintanginya pertama kali yaitu Dream High pada tahun 2010.
Aktris kelahiran tahun 1994 ini mulai dikenal setelah membintangi film pertamanya Architecture 101. Yang terbaru, Start Up menjadi drama terpupuler yang dibintangi oleh Bae Suzy.
Berikut ini Film Bae Suzy yang terbaik dan terpopuler pada masanya.
1. Architecture 101 (2012)
Architecture 101 merupakan film Korea begendre Melodrama dan Romantis. Film ini tayang perdana pada 22 Maret 2012. Film Bae Suzy ini merupakan film terlaris di box office Korea pada masanya.
Selain Bae Suzy film ini juga dibintangi oleh artis terkenal Korea lainnya. Diantaranya ada Uhm Tae-Woong, Han Ga-In, Lee Je-Hoon, dan Cho Jung-Seok.
Architecture 101 menceritakan Lee Seung-Min (Uhm Tae-Woong) pria berusia 35 tahun bekerja sebagai seorang arsitek di Kota Seoul. Suatu ketika, Dia mendapat tamu wanita di kantornya. Dia awalnya tak mengenali sosok wanita tersebut. Namun ternyata Dia adalah cinta pertamanya yang bernama Yang Seo-Yeon (Han Ga-In).
Baca Juga: Aktris yang Mengawali Karier Sebagai Idol, Ini Biodata Bae Suzy
Meski telah bertemu cinta pertamanya, di akhir cerita film ini, Lee Seung-Min tetap memutuskan memilih tunangannya Eun Chae dan pergi bersama ke Amerika Serikat seperti rencana awal mereka.
2. Ashfall (2019)
Film Ashfall dibintangi Oleh Bae Suzy, Lee Byung-Hun dari serial Mr. Sunshine, Ha Jung-Woo, aktor spesialis drama action Ma Dong-Seok, dan Jeon Hye-Jin. Film ini tayang perdana di box office Korea pada Desember 2019.
Ashfall atau Baekdu Mountain merupakan film Korea yang bercerita tentang kisah bencana alam gunung berapi yang tiba-tiba meletus dan memorak-porandakan semua daerah di semananjung Korea.
Karena tidak ingin terjadi bencana susulan, Jeon Yoo-Kyung yang diperankan oleh Jeon Hye-Jin merencanakan operasi berdasarkan teori oleh Profesor Kang Bong-Rae diperankan oleh Ma Dong-Seok. Dia sudah mempelajari Gunung Baekdu dan kemungkinan terjadinya letusan.
Sementara itu ada Jo In-Chang (Ha Jung-Woo) yang merupakan kapten tim pasukan khusus. Dia ditugaskan untuk mengambil bagian dalam misi itu, untuk menjaga kondisi Korea Selatan dan Utara seimbang. Sementara itu, istri Jo In-Chang Choi Ji-Young (Bae Suzy) sendirian di Seoul. Dia berjuang untuk bertahan melawan bencana.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Tangis Bupati Gowa Pecah Lihat Kondisi Warga Miskin Ekstrem
-
Kampung Nelayan di Sulsel Ekspor Perdana Ikan Segar ke Arab Saudi
-
Waspada! Begini Rentetan Modus Jaksa Gadungan di Sulsel
-
CEK FAKTA: Benarkah Air Sinkhole di Limapuluh Kota Menyembuhkan Penyakit?
-
Begini Perkembangan Terbaru Penanganan Kasus di Morowali oleh Polda Sulteng