SuaraSulsel.id - Kapolda Sulsel Irjen Pol Merdisyam memimpin serah terima jabatan Kabid Humas Polda Sulsel di Ruang Lobby Lantai I Mapolda Sulsel, Kamis (4/11/2021).
Penyerahan Jabatan Kabid Humas Polda Sulsel dilakukan setelah Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo memutasi Kabid Humas Polda Sulsel Kombes Pol E Zulpan menjadi Kabid Humas Polda Metro Jaya menggantikan Kombes Pol Yusri Yunus.
Acara Penyerahan jabatan tersebut, turut dihadiri Wakapolda Sulsel dan sejumlah PJU Polda Sulsel.
Dalam sambutannya, Kapolda Sulsel menyebut mutasi di tubuh Polri adalah hal yang biasa dan rutin dilakukan. Dalam rangka penyegaran tugas di lingkungan Polri.
Dikatakannya, kepercayaan yang diberikan pimpinan Polri kepada Kabid Humas Polda Sulsel untuk mengemban tugas di ibu kota merupakan amanah yang mesti ditunaikan dengan baik.
"Ya tentunya bertugas di Polda Metro Jaya tentu lebih dinamis. Olehnya itu harapan saya tugas ini dapat diemban dengan baik," harap Kapolda Merdisyam.
Diketahui, pada Surat Telegram Nomor ST/2279/X/KEP./2021 yang diterbitkan Kapolri dan ditandatangani oleh Asisten SDM Kapolri Irjen Wahyu Widada, terdapat 53 nama perwira yang dimutasi, termasuk di dalamnya Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus yang diangkat sebagai Dirregident Korlantas Polri.
Kombes Pol E Zulpan yang saat ini menjabat Kabid Humas Polda Sulsel diangkat sebagai Kabid Humas Polda Metro Jaya.
Demikian pula Surat Telegram Nomor ST/2278/X/KEP./2021 tanggal 31 Oktober 2021 jabatan Irjen Merdisyam yang kini menjabat sebagai Kapolda Sulawesi Selatan menduduki jabatan Wakabaintelkam. Posisi Kapolda Sulawesi Selatan nantinya diisi oleh Irjen Nana Sudjana.
Baca Juga: Polisi Ungkap Kasus Pembunuhan Mayat Pria Terikat di Hutan Bekasi Kota Bermotif Sakit Hati
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Kepala Daerah Dipilih DPRD? Parpol di Sulawesi Selatan Terbelah
-
Pemprov Sulsel Umumkan Tender Preservasi Jalan Rp278,6 Miliar
-
Banjir Rendam Donggala, Angin Kencang Rusak Rumah di Palu
-
Korban Meninggal Banjir Bandang Pulau Siau jadi 17 Orang, 2 Warga Hilang
-
Lowongan Kerja PT Vale: Senior Coordinator for Publication, Reporting, and Public Relation