SuaraSulsel.id - Pelaksana Tugas Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman menerima kunjungan Duta Besar Republik Ceko untuk Indonesia, Jaroslav Doleek, bersama rombongan di Rumah Jabatan Wakil Gubernur Sulsel, di Makassar, Senin (25/10/2021).
Plt Gubernur menjelaskan, kedatangan Jaroslav yang didampingi istri dan Konsulat Kehormatan Republik Ceko, Subhan Alwi Hamu, untuk membicarakan kemungkinan kerjasama Pemprov Sulsel dengan Pemerintah Republik Ceko.
"Jadi mereka mau melihat potensi termasuk sektor pertambangan. Mereka juga mau melihat sistem hydroplan atau pembangkit listrik tenaga air, dan melihat potensi lainnya, termasuk kereta api juga mereka mau lihat," katanya.
Selain pertambangan dan pembangkit listrik, Plt Gubernur juga mengaku ada beberapa sektor lainnya yang menjadi tawaran Pemprov Sulsel untuk dikerjasamakan, diantaranya di sektor pertanian dan pariwisata.
Baca Juga: Sulsel Peringkat 9 STQ Nasional, Andi Sudirman: Alhamdulillah Kerja Progresif
"Saya tadi tawarkan terkait tindak lanjut pangan, padi, pertanian lainnya juga kalau ada potensi ekspor impor kedua negara," ungkapnya.
Bahkan, kata Plt Gubernur, Dubes Republik Ceko cukup tertarik dengan potensi alam yang dimiliki oleh Sulawesi Selatan. Untuk itu, pihak Dubes Ceko mengaku akan mengirim tim terlebih dahulu untuk melihat beberapa potensi yang dapat dikerjasamakan di Sulawesi Selatan.
Sementara itu, Jaroslav Doleek mengaku tertarik dengan potensi alam yang dimiliki Sulawesi Selatan untuk dapat dikerjasamakan. Selain di sektor pertanian, sektor pertambangan khususnya nikel menjadi salah satu potensi yang diliriknya.
Tidak hanya itu, ketertarikannya ke Sulawesi Selatan juga karena daerah ini merupakan hub dari Kawasan Indonesia Timur yang memiliki pertumbuhan ekonomi yang baik dibawah kepemimpinan Plt Gubernur.
"Kami tahu Sulsel ini hub dari Indonesia bagian timur. Kami juga melihat pertumbuhan ekonomi Sulsel juga cukup meningkat secara signifikan," tegasnya.
Baca Juga: Plt Ketua Tim Penggerak PKK Sulsel Buka Bakti Sosial Ilmu Kesehatan Anak Unhas
Duber Republik Ceko ini pun berharap ada kerjasama yang terjalin antara Pemerintah Republik Ceko dengan Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan dengan potensi alam yang dimilikinya.
Berita Terkait
-
Duet Andi Sudirman Sulaiman - Fatmawati Rusdi Daftar Pilgub di KPU Sulsel
-
Intip Koleksi Kendaraan Danny Pomanto dan Andi Sudirman, Bakal Calon Gubernur Sulsel
-
Andi Sulaiman-Fatma Temui Airlangga, Minta Tiket Maju Pilgub Sulsel
-
Dipimpin Langsung AHY, Demokrat Beri Dukungan ke Andi Sudirman Sulaiman dan Fatmawati Rusdi di Pilgub Sulsel
-
Demokrat Resmi Dukung Andi Sudirman - Fatmawati Rusdi di Pilgub Sulsel, AHY Ungkap Alasannya!
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
Terkini
-
Sosok Kasatreskrim AKP Ryanto Ulil Anshar Yang Ditembak Mati Rekannya Sendiri
-
Dikenal Religius, Oknum Dosen Unhas Lecehkan Mahasiswi Saat Bimbingan Skripsi
-
Memanas! Dua Mantan Wali Kota Parepare Saling "Buka Aib" di Rapat Komisi II DPR RI
-
Bye-bye Stadion Mattoanging, Welcome Stadion Sudiang 2025!
-
Polri Tegaskan Netralitas di Pilkada 2024, Ancam Tindak Tegas Anggota yang Berpolitik Praktis