SuaraSulsel.id - Palang Merah Indonesia (PMI) Sulawesi Selatan, memastikan ketersediaan plasma konvalesen di Markas PMI Sulsel, di Jalan Lanto Daeng Pasewang. Dalam rangka HUT PMI, penyaluran plasma konvalesen ke pasien covid-19 yang membutuhkan juga dipastikan tidak berbayar.
Ketua PMI Sulsel Adnan Purichta Ichsan mengungkapkan, bagi masyarakat yang membutuhkan plasma konvalesen bisa mendatangi langsung markas PMI Sulsel, di Jalan Lanto Daeng Pasewang, Makassar.
"Ada 50 kantong plasma konvalesen yang disiapkan secara gratis bagi pasien covid-19 yang membutuhkan," kata Adnan, Jumat 17 September 2021.
Bupati Gowa ini menambahkan, ketersediaan 50 kantong plasma konvalesen secara gratis itu berkat kerjasama dengan Pasar Modal Indonesia dan OJK dalam rangka HUT PMI ke 76 tahun.
Baca Juga: PON Papua: Tarung Derajat Sulsel Waspadai Jabar dan Aceh
"Untuk warga yang membutuhkan donor plasma konvalesen silahkan datang ke markas PMI Sulsel," ungkapnya.
Sementara itu, Kepala UTD PMI Sulsel, dr Miranti A Paturusi, menambahkan, selama ini plasma konvalesen memang belum disiapkan secara gratis oleh rumah sakit.
"Adanya kerjasama Pasar Modal Indonesia dengan PMI Sulsel ini diharapkan bisa membantu suplai plasma konvalesen bagi pasien covid-19 yang membutuhkan. Ini kita siapkan secara gratis," jelasnya.
Hal ini kata Miranti, sebagai wujud dari kerjasama dengan Pasar Modal Indonesia yang membiayai operasional penyediaan plasma konvalesen.
"Penyediaan plasma konvalesen memang tidak mudah. Karena membutuhkan biaya dan kesediaan pendonor. Alhamdulillah Pasar Modal Indonesia punya program bantu plasma, sehingga dalam rangka HUT PMI ke 76 tahun, PMI Sulsel bekerjasama dengan Pasar Modal Indonesia menyiapkan secara gratis," pungkasnya.
Baca Juga: Atlet Panahan Sulsel Aidah Ayu Lestari, Berlatih Keras Meski Cedera
Vaksinasi di 24 Daerah
Palang Merah Indonesia Sulawesi Selatan menyambut Hari Ulang Tahun dengan menggelar berbagai kegiatan kemanusiaan. Salah satunya melakukan vaksinasi di 24 kabupaten dan kota. Sebagai bentuk keikutsertaannya dalam penanganan Covid-19.
Ketua PMI Sulsel, Adnan Purichta Ichsan menuturkan, seluruh kegiatan yang digelar dalam rangka HUT PMI disesuaikan dengan kebutuhan kemanusiaan saat ini.
"Kita ini lagi melawan pandemi Covid-19. Makanya pada HUT PMI Ke-76 tahun, PMI Sulsel menggelar beberapa kegiatan dalam rangka ikut serta dalam penanganan Covid-19," kata Adnan.
Untuk kegiatan vaksinasi yang dilaksanakan di seluruh kabupaten dan kota di Sulsel ini menyiapkan 50 ribu dosis vaksin.
"Insyaallah akan disalurkan ke 24 kabupaten dan kota. Ini adalah bagian dari komitmen PMI dalam ikut aktif dalam penanganan Covid-19," jelasnya.
Sementara itu, Wakil Ketua PMI Sulsel, Prof Itji Diana Daud mengatakan, 50 ribu dosis yang disiapkan PMI akan disalurkan bekerjasama dengan dua organisasi lainnya yakni KNPI Sulsel dan HIPMI Sulsel.
"Masing-masing daerah akan mendapat kuota 2.000 vaksin. Tapi beberapa daerah seperti Maros dan Pangkep mendapat penambahan karena besarnya antusiasme peserta vaksin di daerah itu," ungkap Prof Itji.
Peserta dari vaksinasi ini, lanjutnya, dibagi dengan uraian 40 persen untuk kalangan pemuda, 40 persen untuk kalangan pengusaha dan 20 persen untuk keluarga relawan PMI dan umum.
"Kita juga melibatkan dinas kesehatan masing-masing daerah dalam vaksinasi ini. Masing-masing dinas kesehatan menyiapkan tenaga kesehatannya yang akan bertindak sebagai vaksinator," ujar Prof Itji.
Pencanangan vaksinasi ini rencananya akan dilakukan mulai Jumat (17/9) besok atau bertepatan dengan HUT PMI Ke-76 tahun oleh Ketua PMI Sulsel, Adnan Purichta Ichsan bersama Ketua KNPI Sulsel, Nurkanita Marudani dan Ketua HIPMI Sulsel, Andi Rahmat Manggabarani.
Berita Terkait
-
Status Pandemi Dicabut, Perawatan Pasien Covid-19 Bakal Ditanggung BPJS
-
INFOGRAFIS Tutupnya Operasional RSDC Wisma Atlet Kemayoran
-
Yang Tertinggal, Bekas Pusat Isolasi Pasien Covid-19 Saat Pandemi
-
Kini Resmi Ditutup, Kilas Balik Sejarah Wisma Atlet Hingga Jadi RS Darurat Covid-19
-
Pasien COVID-19 Bertambah 222 Orang Hari Ini, Warga DIminta Tidak Lengah
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Modus Licik Pengusaha Skincare Makassar Lolos BPOM, Kini Terancam UU Pencucian Uang
-
Sudah Pamer Hasil Lab, Skincare Fenny Frans dkk Malah Dinyatakan Berbahaya Oleh Polda Sulsel
-
Ditangkap di Makassar! Remaja Penikam ODGJ di Pangkep Tak Berkutik
-
Dewan Pers Apresiasi Komitmen BRI Tingkatkan Kompetensi Jurnalis
-
Praktik Prostitusi Online di Pangkep Terbongkar