SuaraSulsel.id - Muhammadiyah selama ini dikenal condong pada metode hisab dalam perhitungan kalender, termasuk penetapan awal bulan hari-hari besar.
Namun bukan berarti salah satu organisasi Islam terbesar di tanah air itu meninggalkan sistem rukyat. Buktinya, Universitas Muhammadiyah (Unmu) Makassar sekarang sedang mengembangkan ilmu falak.
Unmu Makassar akan melakukan pemantauan hilal Bulan Dzulhijjah 1422 H menggunakan alat teleskop atau teropong yang mulai diujicobakan.
Hal itu dikemukakan Wakil Rektor IV, Universitas Muhammadiyah Makassar Mawardi Pewangi di Makassar, Jumat (09/07/2021).
Mawardi menjelaskan, alat teleskop itu penting dalam pengembangan ilmu falak. Di lingkungan Perguruan Tinggi Muhammadiyah, kata dia, alat pemantau hilal ini telah dimiliki oleh Universitas Ahmad Dahlan (UAD), Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) dan Unismuh Makassar.
"Ke depan, kita akan bangun observatorium di lantai 18. Tempat dan alat yang kita miliki nantinya akan menjadi tempat praktik bagi mahasiswa jurusan Ilmu Falak," kata Mawardi.
Dalam waktu dekat, lanjut dia, pihaknya juga akan buat pelatihan bagi dosen seputar ilmu falak. Termasuk berbagi cerita tentang sejarah penggunaan ilmu falak oleh pendiri Muhamamdiyah KH Ahmad Dahlan.
"Kiai Dahlan memberanikan diri mengukur ulang keakuratan kiblat masjid, salah satunya adalah Kiblat Masjid Gedhe Kauman. Bekal Ilmu falak yang beliau miliki telah membawa masyarakat kembali beribadah dengan arah kiblat yang tepat," katanya.
Ilmu falak, lanjut Mawardi, juga merupakan salah satu ilmu keislaman yang memiliki peran penting memberi petunjuk praktis tentang penetapan waktu dalam ibadah dengan menggunakan metode ilmiah.
Baca Juga: Ilmuwan Pesimis! NASA Tak Bisa Perbaiki Teleskop Hubble
Ilmu falak penting, karena mengkaji tentang perhitungan penentuan awal shalat, penetapan arah kiblat, dan penyusunan kalender hijriyah baik berdasarkan hisab dan rukyat.
Berkaitan dengan hal tersebut, pihaknya memohon doa dan dukungannya, agar ikhtiar tersebut segera terwujud. ANTARA
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
Terkini
-
Gubernur Sulsel Terima Penghargaan Indonesia's SDGs Action Awards 2025
-
BMKG Rilis 287 Gempa di Sulawesi Utara: Mana Paling Berbahaya?
-
3 Perusahaan Reklamasi Laut Tanpa Izin di Sulawesi Tenggara
-
Kejaksaan Tahan Kepala SMPN 1 Pallangga Gowa, Ini Kasusnya
-
Lurah di Gowa Jual Program Sertifikat Tanah Gratis Rp5 Juta