SuaraSulsel.id - Satu kapal pengangkut barang campuran atau sembako terbakar dan karam di kawasan dermaga baru Pelabuhan Bajoe, Kecamatan Tanete Riattang Timur, Kabupaten Bone, Sulsel.
"Kebakaran kapal itu terjadi pagi tadi, namun belum diketahui penyebabnya dan belum ada laporan terkait korban jiwa," kata Kapolsek Pelabuhan Bajoe, Iptu Jamaluddin saat dikonfirmasi via telepon, Jumat 25 Juni 2021.
Dia mengatakan, pihaknya sudah menerima laporan adanya kebakaran kapal di Pelabuhan Bajoe, namun hingga saat ini pihaknya belum mengetahui pasti penyebab dan korban jiwa atas peristiwa tersebut.
Menindaklanjuti laporan tersebut, ia mengatakan, timnya sudah ke lokasi untuk mengecek lebih lanjut dan mencari penyebab kebakaran kapal itu.
Baca Juga: 2 Nelayan Hilang di Perairan Karang Alosie Ditemukan Selamat
Sementara itu, Rahman salah satu warga setempat mengatakan, awal kejadian sekitar pukul 06.00 Wita. Kebakaran terjadi di dermaga khusus kapal bongkar muat barang.
Dia mengatakan, saat sebagian warga pulang salat Subuh dan melintas di sekitar dermaga baru dikejutkan oleh kepulan asap di sekitar dermaga.
Setelah didatangi dan dilihat dari dekat, rupanya kapal pengangkut barang campuran yang terbakar. Lalu warga dan petugas dermaga segera menghubungi pihak kepolisian dan pemadam kebakaran setempat.
Namun belum sempat pemadam kebakaran datang memadamkan api, kapal yang terbakar itu sudah karam.
Sementara pemilik kapal ataupun awaknya belum berhasil dikonfirmasi, karena tidak ditemukan di lokasi. (Antara)
Baca Juga: Bangga, 6 Santri Kabupaten Bone Lolos Universitas Al Azhar Mesir
Berita Terkait
-
Erajaya Boyong SHOKZ OpenRun Pro 2 dan OpenSwim Pro, Harga Rp2 Jutaan, Bisa Simpan 8.000 Lagu
-
Ulasan Film The Bone Collector, Memecahkan Teka-teki Pembunuhan Berantai
-
Basarnas Catat 280 Orang Selamat dari Bencana Longsor di Areal Tambang Emas Rakyat Bone Bolango
-
Pasok Stok Bersubsidi, PT Pupuk Indonesia Dukung Program Bantuan Pompa Irigasi Sawah di Kabupaten Bone
-
300 Pompa Dibagikan di Kabupaten Bone Sulsel, Petani Laporkan kepada Presiden RI: Bisa 3 Kali Panen
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
Terkini
-
Terungkap! Sanksi Dosen Pelaku Pelecehan Seksual di Unhas Tidak Berat
-
Daftar Pemain PSM Makassar Dipanggil PSSI untuk Piala AFF 2024
-
Kinerja Cemerlang BRI: Sunarso Dedikasikan Penghargaan The Best CEO untuk Insan BRILiaN
-
Lari Bareng di Bali Bisa Borong Hadiah Ratusan Juta
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya, Banyak Hadiah dan Hiburan Menarik