SuaraSulsel.id - Wali Kota Makassar Danny Pomanto mengatakan, akan memperkuat pariwisata di Kota Makassar. Dengan mengutamakan pengenalan budaya kepada pelajar.
“Tentu kita tidak akan terlepas dari budaya. Hanya saja banyak jejak sejarah yang terlupakan. Ini menjadi keprihatinan bersama. Olehnya itu, ke depan akan ada program yang mengharuskan pelajar harus menguasai bahasa Makassar," jelas Danny Pomanto, Senin 21 Juni 2021.
Danny Pomanto mengatakan, selain budaya, akan ada juga wisata lorong yang mengenalkan kembali sejarah dari nama jalan, nama lorong, serta jenis kue tradisional yang ada di Makassar.
“Nama jalanan itu semua punya sejarah. Nama lorong juga jenis-jenis kue tradisional, semuanya punya cerita. Inilah yang akan dikembalikan sejarahnya dan diedukasi ke masyarakat luas," terang Danny.
Hal ini diungkapkan Danny Pomanto saat dikunjungi Forum Silaturahmi Keraton Nusantara (FSKN) di Balai Kota Makassar, Senin (21/6/2021).
Dalam kunjungan yang dipimpin langsung Ketua FSKN Sulsel Latif Karaeng Turikale, diketahui ada banyak budaya Makassar yang perlu dilestarikan dan diedukasi ke anak didik.
“Adat istiadat, sejarah leluhur dan budaya yang ada di tanah Makassar jangan sampai tergerus zaman. Perlunya pemerintah dan semua pihak melestarikannya dengan memberikan ruang pada FSKN untuk bersama-sama mengedukasi para anak didik sebagai generasi penerus bangsa," ujar Karaeng Turikale.
Dengan menggandeng FSKN Sulsel, Wali Kota Makassar berharap budaya dapat dilestarikan kembali dan menjadikan budaya Makassar sebagai identitas diri.
Baca Juga: Stop Pungli Karebosi, Forum Pemerhati Karebosi Pasang Baliho
Berita Terkait
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
- 7 Sunscreen yang Wudhu Friendly: Cocok untuk Muslimah Usia 30-an, Aman Dipakai Seharian
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 23 Oktober 2025: Pemain 110-113, Gems, dan Poin Rank Up Menanti
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Hamil Muda Jualan Skincare Ilegal, IRT di Kendari Terancam 12 Tahun Penjara
-
902 Siswa Disabilitas Dapat Bantuan Tabungan Pendidikan dari Gubernur Sulsel
-
387 Eks Penderita Kusta Makassar Terima Bantuan Pemprov Sulsel
-
PSM Makassar Usung 'Siri na Pacce' Lawan Persik Kediri: Misi Bangkit dari Keterpurukan!
-
5 Hari Tanpa Makan! Bertahan Hidup Bersama Ambulans Laut Hilang