SuaraSulsel.id - Khatib salat Jumat di Masjidil Haram nyaris menjadi korban penyerangan pria memakai baju ihram. Serangan tidak sampai melukai khatib karena petugas keamanan sigap melumpuhkan pelaku.
Seperti dilansir Saudi Gazette via telisik.id -- jaringan Suara.com, Sabtu 22 Mei 2021, juru bicara kepolisian wilayah Makkah menyampaikan, pasukan keamanan Masjidil Haram telah menangkap pria yang mencoba mencapai mimbar khatib.
Saat imam sedang menyampaikan khutbah salat Jumat di Masjidil Haram. Seorang pria berusaha menyerang ke dalam mimbar khotbah, namun berhasil diamankan petugas.
"Pria itu segera ditangkap dan tindakan hukum telah dimulai terhadapnya," kata juru bicara.
Aksi pria ini viral di media sosial dan ramai dibahas. Pria ini tiba-tiba muncul dari baris belakang jemaah salat Jumat.
Di dekat mimbar khotbah nampak dua orang pasukan keamanan menjaga. Pria yang berlari dan mendekat ke mimbar itu kemudian diamankan oleh pasukan keamanan yang bersiaga.
Dilansir dari Arab News, pria yang menggangu jalannya salat Jumat itu berpakaian ihram dan membawa senjata sejenis tongkat dengan cepat ditangkap oleh sepasukan keamanan.
Kejadian tersebut juga terekam kamera dan disebarluaskan di media sosial. Salah satunya oleh pemilik akun Twitter @hsharifain.
Dalam caption unggahannya dia menuliskan: "VIDEO: Upaya seorang pria untuk mendekati Khotib selama Jumat Khutbah digagalkan oleh petugas keamanan".
Baca Juga: Cara Menghilangkan Watermark Video TikTok
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Tangis Bupati Gowa Pecah Lihat Kondisi Warga Miskin Ekstrem
-
Kampung Nelayan di Sulsel Ekspor Perdana Ikan Segar ke Arab Saudi
-
Waspada! Begini Rentetan Modus Jaksa Gadungan di Sulsel
-
CEK FAKTA: Benarkah Air Sinkhole di Limapuluh Kota Menyembuhkan Penyakit?
-
Begini Perkembangan Terbaru Penanganan Kasus di Morowali oleh Polda Sulteng