SuaraSulsel.id - Untuk menekan laju penyebaran Covid-19, Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan membuka layanan swab antigen gratis bagi para pemudik yang baru kembali ke Kota Makassar.
Dekan Fakultas Kedokteran Unhas yang juga Ketua Satgas Covid-19 Unhas, Prof. dr. Budu menjelaskan, saat ini kasus dan kejadian Covid-19 di Sulsel mengalami penurunan yang cukup signifikan dan semakin stabil.
Namun demikian, Prof. Budu menambahkan, kestabilan ini tidak boleh membuat upaya pencegahan dan penanganan lemah.
Perlu ada upaya konsisten dan semakin ketat agar kasus Covid-19 di Sulsel segera bisa ditekan dan menghindari lonjakan kejadian.
"Saat pertemuan bersama Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sulsel, mereka menyampaikan masih ada stok bahan Rapid Tes Antigen yang dapat dimanfaatkan. Maka Prof Andi Asadul, Anggota Satgas Covid-19 Unhas dan Tim Ahli TGUPP Kesehatan Sulsel yang saat itu hadir langsung merespon dan menyarankan untuk memanfaatkan stok rapid antigen bagi masyarakat pasca mudik guna mengantisipasi adanya penularan baru. Tim Tes Rapid Antigen ini sudah terbentuk dan bahkan sudah mulai bekerja," jelas Budu, Senin 17 Mei 2021.
Dalam kerja sama tersebut, BPBD Sulsel memberikan 10.000 kit swab antigen untuk digunakan sebagai alat screening Covid-19 khususnya para peserta mudik lebaran.
Alat swab ini juga dapat dimanfaatkan bagi masyarakat lainnya termasuk mahasiswa pendidikan profesi, dosen atau staf lingkup Unhas yang membutuhkan.
Bagi masyarakat yang ingin melakukan swab antigen, bisa menghubungi Satgas Covid-19 Unhas atau Fakultas Kedokteran untuk diberikan pengantar ke tim tes Rapid Antigen. Hal ini dilakukan secara sistematis untuk memudahkan proses pelaporan.
"Untuk pemeriksaan tim kami bisa mobile, bisa juga statis. Jadi misal jika ada instansi ataupun lembaga lain yang membutuhkan untuk pegawai mereka untuk kepentingan screening, kami siap membantu dan mengunjungi langsung,” kata Prof. Budu
Baca Juga: Hari ke-2 Penyekatan Arus Balik di Bekasi, 82 Pemudik Jalani Test Antigen
Masyarakat yang membutuhkan dapat menghubungi Rumah Sakit Unhas, Gedung A Lantai 3, atau menghubungi nomor kontak berikut:
- Husni (0853 9493 4919)
- Edwin (0821 9097 9079)
- Kevin (0853 1181 4110)
Tim Tes Rapid Antigen ini tidak menetapkan batas waktu pemeriksaan swab antigen. Pemeriksaan akan dilayani selama persediaan kit swab antigen tersedia.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik November 2025, Cocok Buat PUBG Mobile
-
Ratusan Hewan Ternak Warga Mati Disapu Awan Panas Gunung Semeru, Dampak Erupsi Makin Meluas
-
Profil Victor Hartono: Pewaris Djarum, Dicekal Negara Diduga Kasus Pajak
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
Terkini
-
Dugaan Korupsi Pengadaan Bibit Nanas di Sulsel, Kejati Kejar Dana Rp60 Miliar
-
Kejati Geledah Ruang Kepala BKAD Pemprov Sulsel Dijaga Ketat TNI
-
BREAKING NEWS: Kejati Sulsel Geledah Kantor Dinas Tanaman Pangan
-
PT Vale Tegaskan Tak Terlibat Rencana Markas TNI-AD di Tanamalia
-
Dasco Akan Tertibkan Yasika Aulia, Anak Anggota DPRD Sulsel yang Dijuluki 'Ratu Dapur' MBG