SuaraSulsel.id - Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto atau lebih dikenal Danny Pomanto menyambangi kediaman Mantan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla (JK) di Jalan Haji Bau Nomor 2 Makassar, Selasa 30 Maret 2021.
Kunjungan tersebut dalam rangka silaturahmi sekaligus meminta nasehat dari JK.
Dengan menggunakan batik lengan panjang berwarna biru, Danny Pomanto tiba di kediaman JK sekira pukul 13.30 Wita.
Danny Pomanto disambut langsung oleh JK di ruang tamu. Juru bicara JK, Husain Abdullah menyatakan pertemuan tersebut bersifat informal dan berlangsung dalam suasana kekeluargaan.
Baca Juga: Atribut FPI Terduga Teroris, TP3: Operasi Intelijen Alihkan Isu 6 Laskar
Danny Pomanto banyak meminta nasehat dan arahan dari JK. Serta menjelaskan suasana Makassar paska aksi bom bunuh diri di Gereja katedral Makassar pada 28 Maret 2021.
“Pertemuan tersebut silaturahmi dan sifatnya informal, Pak Danny banyak meminta nasehat dari pak JK dan juga menjelaskan situasi terkini Makassar. Paska aksi serangan bom bunuh diri di gereja katedral baru-baru ini,” jelas Husain.
Husain menambahkan, JK meminta Danny selaku Wali Kota Makassar untuk terus memantau situasi dan selalu hadir di tengah masyarakat. Agar suasana kondusif tetap terpelihara paska peristiwa bom bunuh diri.
Selain itu JK juga meminta Danny Pomanto untuk membina komunikasi dengan tokoh agama dan tokoh masyarakat.
“Pak JK meminta agar Wali Kota Makassar tetap memantau keadaan, dan berada di tengah-tengah warga agar suasana kondusif tetap terpelihara pasca peristiwa bom bunuh diri. Pak JK juga meminta agar Pak Danny membangun komunikasi dengan tokoh tokoh agama dan masyarakat,” kata Husain.
Baca Juga: Minta Polisi Tak Ragu Berantas Terorisme, Kiai Said Aqil: Ada Dalilnya
Berita Terkait
-
BRI Liga: Borneo FC Harus Puas Berbagi Poin, PSM Makassar Nyaris Gigit Jari
-
Review Film Athirah: Potret Sunyi Sosok Ibu di Balik Nama Besar Jusuf Kalla
-
Predator Anak di Makassar Ditangkap! Polisi Temukan Bukti Mengerikan
-
Demi Lolos Macet, Pengendara di Makassar Bikin Wali Kota Naik Pitam!
-
Viral! Banyak Pengendara Lawan Arah, Wali Kota Makassar Marah-marah
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
BRImo Versi Billingual Resmi Rilis, Simak Fitur Barunya Di Sini
-
Didukung BRI, Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional
-
Bertengkar dengan Istri, Pria Ini Cari Ketenangan di Jalan Tol Makassar
-
Gurita Bantaeng Mendunia: Ekspor Perdana Rp2,3 Miliar ke Amerika Latin
-
Kapan UTBK 2025 Unhas? Ini Jadwal dan Kesiapan Terbaru dari Panitia