SuaraSulsel.id - Babak final ajak kompetisi dangdut profesional Bintang Suara akan digelar malam ini. Tiga peserta dari sejumlah daerah telah datang ke Jakarta. Menunjukkan siapa yang pantas menjadi juara.
Grand Final Bintang Suara, ajang pencarian bakat penyanyi dangdut akan berlangsung di Swiss-Belhotel Pondok Indah Jakarta, Selasa (9/3/2021) pukul 19.00 WIB. Acara ini dapat disaksikan di Suara.com dan Dailymotion.com.
Ada tiga grand finalis: Imelda Mega Rosita, Aurelya Ratamchia Dewanda, dan Sri Ayu Kurnia. Ketiganya siap memberikan yang terbaik.
Grand Final Bintang Suara juga akan dimeriahkan dengan kehadiran Trio Macan dan Duo Amor sebagai host.
Baca Juga: Sri Ayu Kurnia Janji Beri Penampilan Berbeda di Grand Final Bintang Suara
Sementara di bagian juri akan hadir Agi Sugianto (CEO Proaktif), Irsya D'Academy Asia, Iva Lola eks Trio Macan, dan Ririn Indriani perwakilan dari Suara.com.
Grand Final Bintang Suara patut untuk disaksikan karena ketiga finalis mampu menunjukkan kualitas vokal yang amat baik selama proses penyisihan di masing-masing grup.
Aurel, Imelda dan Ayu masing-masing masuk babak 30 besar Bintang Suara. Ketiganya kemudian masuk 6 besar dan diadu di Battle Six.
Dari perjalanan yang cukup panjang itu, Aurelya Ratamchia Dewanda, Imelda Mega Rosita dan Sri Ayu Kurnia dianggap menjadi yang terbaik dan layak masuk ke Grand Final Bintang Suara.
Aurel dan Imelda yang dari Kediri, dan Ayu dari Brebes tiba di Jakarta sejak Senin (9/3/2021). Ketiganya pun telah menjalani sesi wawancara dan pemotretan oleh tim Suara.com.
Baca Juga: Seperti Saudara, Grand Finalis Bintang Suara Pasrah Siapapun Pemenangnya
Jelang Grand Final Bintang Suara, Aurelya Ratamchia Dewanda mengaku deg-degan. Sementara bagi Imelda, Bintang Suara menjadi ajang untuk membungkam orang-orang yang meremehkannya. Sedangkan bagi Sri Ayu Kurni, seakan tak percaya masuk ke Grand Final Bintang Suara.
Meski demikian, Aurel, Imelda, dan Ayu pun tampak antuasis dan tak sabar untuk unjuk kebolahan di grand final yang akan berlangsung pukul 19.00 WIB nanti.
Bintang Suara merupakan ajang pencarian bakat penyanyi dangdut yang digagas oleh Suara.com dan Proaktif, dan bekerja sama dengan Swiss-Belhotel Pondok Indah, Jakarta.
Berita Terkait
Terpopuler
- Ogah Ikut Demo Besar-besaran Ojol di Jakarta 20 Mei, KBDJ: Kami Tetap Narik Cari Rezeki!
- 10 Mobil Bekas di Bawah Rp100 Jutaan: Kabin Lapang, Keluaran Tahun Tinggi
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- 7 Sunscreen Mengandung Salicylic Acid, Ampuh Atasi Jerawat dan Kulit Berminyak
- Kritik Suporter PSS ke Manajeman Viral, Bupati Sleman: Ya Harus segera Berbenah
Pilihan
-
Honda Cari Bibit Pembalap Muda di Ajang HDC
-
Profil Pemilik Rupiah Cepat, Pinjol Viral yang Disorot Publik Ternyata Dikuasai Asing
-
5 HP Murah Rp2 Jutaan Layar AMOLED: RAM Besar, Kamera Resolusi Tinggi
-
Mau Wajah Glowing? Inilah Urutan Menggunakan Skincare Malam yang Tepat
-
7 Brand Skincare Korea Terbaik, Auto Bikin Kulit Mulus Harga Mulai Rp19 Ribu
Terkini
-
Ini Syarat Baru Masuk SMAN Unggulan di Kota Makassar
-
5 Link Saldo Dana Kaget, Bisa Klaim Hingga Ratusan Ribu Rupiah
-
10 Langkah Pendirian Koperasi Merah Putih di Desa dan Kelurahan
-
Menpora & Gubernur Sulsel 'Ngopi' Bahas Stadion Sudiang! Proyek Mangkrak atau Lanjut?
-
Hari Kebangkitan Nasional, BRI Terus Perkuat Ekonomi Desa dan UMKM Sebagai Langkah Konkret