SuaraSulsel.id - Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Sulawesi Selatan Lies F Nurdin mengatakan, Sulsel memiliki potensi industri kerajinan yang luar biasa. Tidak kalah dengan daerah lain di Indonesia.
Seperti industri kerajinan logam yang ada di Kelurahan Borong, Kecamatan Manggala, Kota Makassar.
Saat berkunjung ke kawasan pengrajin logam di daerah ini, Lies mengaku takjub melihat keindahan hasil tangan para pengrajin.
Ia bahkan berjanji akan membawa tamu-tamu Pemerintah Provinsi Sulsel, berkunjung ke rumah pengrajin.
"Apa yang dihasilkan pengrajin di sini sangat luar biasa," puji Lies, saat berkunjung ke Kawasan Pengrajin Logam Kelurahan Borong, Rabu, 17 Februari 2021.
Menurut Lies, para pengrajin membutuhkan perhatian. Hasil-hasil kerajinan para pengrajin seharusnya dipajang di galeri. Lokasi pengrajin yang ada di lorong-lorong, tentu menyulitkan jika ada tamu asing yang ingin berkunjung.
"Kalau ada tamu asing, tidak mungkin kita datangi rumah pengrajinnya satu satu. Tapi alhamdulillah, katanya sudah dibangun galeri, hanya belum selesai," ujarnya.
Selain itu, yang menjadi perhatian Lies adalah soal desain. Ia berjanji akan mengirim para pengrajin perak tersebut ke Bali, untuk belajar desain.
"Selama ini sudah bagus, tapi kan harus ada model yang lain. Kemudian harus mengikuti juga selera milenial," terangnya.
Baca Juga: Viral Mr Hu Jual Barang Unik dan Murah dari China, dr Tirta Angkat Bicara
Selain mengunjungi kawasan pengrajin logam di Kelurahan Borong, Lies juga mendatangi pusat industri kerajinan enceng gondok di Jalan Serui, binaan Mimi Kudriati.
Hasil kerajinan di tempat ini pun bermacam-macam. Mulai kursi, tas, hingga sendal.
"Saya sangat berharap, supaya UMKM kita diperhatikan. Karena itu, saya bersama Ibu Wali Kota datang, apa yang kita bisa support, supaya pengrajin kita bisa berkembang dengan baik," tuturnya.
Untuk pengembangan industri kerajinan ke depan, Dekranasda juga menggandeng Bank Indonesia (BI) untuk membina dan membantu dalam hal permodalan bagi sentra produksi. Salah satunya, pengrajin logam atau silver yang ada di Kelurahan Borong, yang jumlahnya mencapai 50 pengrajin.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Link Video Syur Andini Permata Bareng Bocil Masih Diburu, Benarkah Adik Kandung?
- Pemain Keturunan Rp260,7 Miliar Bawa Kabar Baik Setelah Mauro Zijlstra Proses Naturalisasi
- 41 Kode Redeem FF Terbaru 10 Juli: Ada Skin MP40, Diamond, dan Bundle Keren
- Eks Petinggi AFF Ramal Timnas Indonesia: Suatu Hari Tidak Ada Pemain Keturunan yang Mau Datang
- 4 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Rp500 Ribuan, Favorit Pelari Pemula
Pilihan
-
Bertemu Rocky Gerung, Kapolri Singgung Pepatah Tentang Teman dan Musuh
-
3 Rekomendasi HP Murah Samsung RAM Besar 8 GB Memori 256 GB, Harga Cuma Rp 2 Jutaan
-
9 Sepatu Lari Murah Rp500 Ribu ke Bawah di Shopee, Performa Nyaman Desain Keren!
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Prediksi Oxford United vs Port FC: Adu Performa Ciamik di Final Ideal Piala Presiden 2025
Terkini
-
Sekolah Rakyat Makassar: Ketika Anak Orang Kaya Ikut Berebut Pendidikan Gratis
-
Ubah Sampah Jadi Emas: Eco Enzyme Jadi Kunci Ekonomi Warga?
-
Dugaan Korupsi Rp87 Miliar di UNM Tercium! Polda Sulsel Usut Dugaan Mark Up Harga Material
-
Harga Beras Meroket? Pemprov Sulsel Gelar 'Gerakan Pangan Murah' untuk Kendalikan Inflasi
-
Berebut Warisan, Pria di Gowa Tega Tembak Ipar Hingga Nyaris Meninggal