SuaraSulsel.id - Kebakaran melanda gedung Bank Tabungan Negara (BTN) Kantor Cabang Makassar, Sabtu (13/02/2021). Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.
Selain itu, terkait kekhawatiran hangusnya dokumen-dokumen nasabah bank, Sekretaris BTN Ari Kurniaman memastikan semua dokumen nasabah aman.
"Semua sudah diperiksa dan kebakarannya juga tidak meluas karena petugas pemadam kebakaran bergerak cepat," ujar Ari Kurniaman melalui keterangan resminya, seperti dikutip dari Antara (14/02/2021).
Ia mengatakan, kebakaran yang terjadi pada Sabtu (13/2) pukul 21.00 Wita melanda lantai satu dan tidak menjalar ke lantai dua dan tiga bangunan serta ruang bawah (basement) karena cepatnya petugas pemadam kebakaran bertindak.
Baca Juga: Bank BTN Kajaolalido Makassar Terbakar, Damkar Langsung Turun Tangan
Ari menyampaikan, polisi juga sudah berjaga di lokasi mengantisipasi kemungkinan adanya warga yang memasuki ruang gedung.
"Tidak ada korban jiwa dan dokumen nasabah aman. Kebakaran hanya terjadi di ruang customer service, lantai satu gedung Bank BTN Kantor Cabang Makassar," katanya.
Ari menambahkan, untuk semua layanan nasabah BTN Kantor Cabang (KC) Makassar secara langsung baik untuk kredit, tabungan, layanan pelayanan pelanggan (customer service) maupun transaksi di kasir (teller), mulai Senin (15/2) dipindahkan ke Learning Centre Bank BTN yang beralamat di Jalan Slamet Riyadi Nomor 7A Makassar.
Sementara untuk keperluan nasabah lain seperti transfer dan pembayaran, Ari mengimbau nasabah untuk memaksimalkan aplikasi "mobile banking" maupun "internet banking" Bank BTN dan ATM Bank BTN.
"Kami tetap memberikan pelayanan terbaik bagi nasabah dan kami mohon maaf atas ketidaknyamanannya," katanya.
Baca Juga: 3 Anggota Satpol PP Saksi Dugaan Pelanggaran Prokes di Balai Kota Makassar
Terkait dengan dugaan kebakaran serta kerugian materi, Kepolisian masih melakukan penyelidikan lebih lanjut.
Berita Terkait
-
Promo Kuliner Khusus Nasabah BRI di Makassar: Dari Kopi Hingga Steak, Diskon Hingga 20%!
-
Dibela Orang Asli Bugis, Denny Sumargo dan Farhat Abbas Ditantang Naik Ring
-
Tiga Pengusaha Skincare di Makassar Jadi Tersangka, Tapi Identitas Dirahasiakan Polisi
-
Denny Sumargo Orang Mana? Cucu Crazy Rich Lancar Bilang Siri Na Pacce saat Tinggalkan Rumah Farhat Abbas
-
Menilik 'Darah Makassar' Denny Sumargo, Gentle Satroni Rumah Farhat Abbas
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
Melihat 'Jeroan' Bank INA Milik Salim Group yang Alami Lonjakan Kredit Bermasalah
-
Viral! Pemotor 'Bersenjata' di Gunungkidul Dikira Klitih, Ternyata Musuhnya Ulat Jati
-
Di Tengah Protes Kenaikan PPN 12%, Sri Mulyani Justru Mau Ampuni Para Pengemplang Pajak Lewat Tax Amnesty Jilid III
-
Tax Amnesty Bergulir Lagi, Para Pengemplang Pajak Bakal Diampuni Prabowo
-
Rupiah Lagi-lagi Perkasa Imbas Yield Obligasi AS Anjlok
Terkini
-
Bye-bye Stadion Mattoanging, Welcome Stadion Sudiang 2025!
-
Polri Tegaskan Netralitas di Pilkada 2024, Ancam Tindak Tegas Anggota yang Berpolitik Praktis
-
Jumlah Pemilih, TPS, dan Titik Rawan Pilkada Sulsel 2024
-
Timses Calon Bupati Luwu Timur Terjaring Razia Narkoba di Makassar
-
Siswa Tuna Rungu di Makassar Diduga Jadi Korban Pelecehan Guru