SuaraSulsel.id - Tingginya penularan Covid-19 di Kota Bitung membuat marinir ikut aksi menghimbau masyarakat disiplin protokol kesehatan.
Puluhan Anggota Yonmarhanlan VIII Bitung berpencar di sepanjang jalan raya. Perempatan Kantor Wali Kota Bitung, Kamis (04/02/2021).
Anggota Marinir menggelar operasi yustisi protokol kesehatan pencegahan Covid-19 bagi pengguna jalan.
Operasi ini sempat membuat panik sejumlah pengendara yang tidak menggunakan masker. Bahkan ada yang memilih memutar balik. Karena tak menggunakan masker.
Baca Juga: Sebut Bisa Bikin Awet Muda, Gadis Ini Nekat Maskeran Pakai Darah Menstruasi
Bukan hanya pengendara motor roda dua yang disasar anggota marinir, pengemudi roda empat juga ikut diminta membuka kaca. Diperiksa apakah pengemudi dan penumpang menggunakan masker.
“Maskernya tolong dipakai ya,” tegur salah satu anggota marinir ke pengendara yang lupa menggunakan masker dengan nada sopan.
Operasi yustisi itu dibenarkan Komandan Yonmarhanlan VIII Bitung, Letkol Marinir Anugerah Auliadi Santoso.
Anugerah mengatakan, operasi itu digelar sebagai bentuk keprihatinan terhadap angka kasus covid-19 yang terus bertambah setiap hari.
“Ini juga bentuk dukungan kepada pemerintah untuk mensosialisasikan kepada masyarakat agar patuh terhadap protokol kesehatan,” kata Anugerah kepada BeritaManado.com -- jaringan Suara.com
Baca Juga: Operasi PPKM di Malang, Tes Swab Belasan Pemuda Nongkrong di Kafe Reaktif
Selain di perempatan Kantor Wali Kota, kata dia, Anggota Marinir juga menggelar operasi di pusat kota dan depan Mako Yonmarhanlan VIII Bitung.
“Kita hanya sebatas memberikan himbauan saja dan belum memberikan sanksi bagi warga yang melanggar. Operasi kita gelar sampai batas waktu tidak ditentukan,” katanya.
Berita Terkait
-
3 Sheet Mask yang Mengandung Ceramide, Ampuh Merawat Kesehatan Skin Barrier
-
3 Rekomendasi Masker Jelly Lokal untuk Meredakan Kulit Kemerahan
-
Link Twibbon Hari Korps Marinir 15 November 2024
-
Tanggal 15 November Diperingati Sebagai Hari Apa? Ini Dua Momen Bersejarahnya
-
Sejarah Hari Lahir Korps Marinir yang Diperingati Setiap 15 November, Ini Sosok Komandan Pertamanya
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Berani Jujur! 3 Kepala KUA di Takalar Kembalikan Uang Gratifikasi dari Calon Pengantin
-
Kalah Pilkada 2024 Tidak Boleh Langsung Menggugat ke MK, Ini Aturannya
-
Unggul Versi Quick Count, Sudirman: Jangan Bereuforia!
-
Pilkada Sulsel 2024: Disabilitas dan Warga Binaan Antusias Menyalurkan Hak Pilih
-
Pelayanan CS BRI Dipuji Netizen Usai Viral di Media Sosial