SuaraSulsel.id - Artis Ari Wibowo mengaku sudah pindah agama. Dari agama Islam ke agama Kristen. Hal ini diungkapkan Ari saat tampil di Youtube bersama Daniel Mananta.
Momen Ari memeluk Kristen terjadi di gereja kecil di Kota Konstanz, Jerman. Sebelumnya, Ari Wibowo menganut agama Islam seperti ayahnya. Namun pertemuannya dengan Tuhan membuatnya berpindah ke Kristen.
Momen di gereja kecil tersebut membuat aktor di era 90-an ini memutuskan untuk memeluk agama Kristen.
Di sebuah kota di Jerman ini, Ari Wibowo mengaku bertemu dengan Tuhan. Momen yang tak akan pernah ia lupakan sepanjang hayatnya.
Baca Juga: Lagi Touring, Ari Wibowo Panik Rasakan Gempa di Bengkulu
Momen itu terjadi di sebuah gereja kecil di Kota Konstanz, Jerman. Momen yang membuat aktor di era 90-an ini memutuskan untuk memeluk agama Kristen.
Sebelumnya, Ari Wibowo menganut agama Islam seperti ayahnya. Namun pertemuannya dengan Tuhan membuatnya berpindah ke Kristen.
Hal itu dibeberkan Ari Wibowo saat ngobrol bareng di YouTube channel Daniel Mananta.
Mulanya, Daniel membuka perbincangan mengenai sebuah kota di Jerman yakni Konstanz yang menurutnya sangat berkesan di hati.
Ari Wibowo sendiri diketahui sempat tumbuh di Kota Konstanz saat masih kecil sebelum akhirnya pindah ke Indonesia pada usia 10 tahun.
Baca Juga: FPI Bantu Semprot Disinfektan di Gereja, Ari Wibowo : Indahnya...
Di Kota Konstanz, Daniel mengungkapkan bahwa kota tersebut sangat asri dan indah, terutama pemandangan danaunya yang sangat memukau.
“Gue sempat ke situ pas lagi zaman pacaran sama Viola. Itu dia adalah perbatasan tiga negara kalau enggak salah, jadi Switzerland, Jerman sama Austria. Dan danaunya itu indah banget, gue sebagai pelari gue bisa lari tiap hari kali,” kata Daniel Mananta seperti dilansir dari Hops.id.
Ari Wibowo pun akhirnya menceritakan pengalamannya saat hidup di Kota Konstanz. Yang paling menarik, Ari mengaku bahwa saat lahir, dirinya menganut agama seperti ayahnya.
Tapi setelah masuk salah satu gereja yang ada di Kota Konstanz, pria pemilik nama lengkap Arianto Wibowo Wirjodiprodjo itu mulai meyakini agama Kristen yang ia anut hingga saat ini.
“Satu hal lagi ada story sedikit di Konstanz. Jadi gue kan waktu lahir ikut agama bokap, kemudian waktu gue di Jerman sebetulnya gue pernah ke gereja padahal gue non Kristen. Tapi gue masuk ke gereja dan di situ Tuhan pertama kali kayak memperkenalkan diri ke gue,” ungkap Ari Wibowo.
Selain itu, Ari juga menceritakan pengalaman saat ia mengunjungi kembali gereja tersebut setelah sudah pindah ke Jakarta bersama sang istri, Inge Anugrah. Pasangan yang menikah pada tahun 2006 itu bersama-sama berlibur ke Kota Konstanz untuk mengenang kembali masa kecil Ari Wibowo.
Waktu kita (Ari Wibowo dan istri) liburan ke Konstanz, aku bilang ‘eh pengin lihat SD aku’ kemudian ke gereja di mana pertama kali aku bertemu Tuhan. Terus Inge ‘okay okay’,” ucapnya.
Tapi di tengah perjalanan, Inge merasa capek dan memutuskan untuk tidak lanjut ke gereja yang dimaksud suaminya. Ia pun memilih untuk menunggu Ari serta mertuanya.
“Terus kita jalan ke sekolah, sekolahnya itu di atas bukit, dikelilingi oleh kebun anggur, pokoknya kalau ke bawah itu gereja di situ. Jadi kita lagi jalan ke bawah terus Inge bilang ‘aduh aku capek, aku istirahat aja deh, kamu jalan sama mama’,” ujarnya.
Dengan terpaksa, Ari meninggalkan istrinya dan mengunjungi gereja hanya berdua bersama sang mama. Begitu pulang dari gereja, pemeran This Is Cinta tersebut merasa sangat bersyukur karena dikaruniai anak pertama, Kenzo Wibowo.
“Ke gerejanya, okay, balik lagi cuman mengingat kembali karena kan sudah lama sekali. Begitu kita balik, sampai Jakarta, dia hamil anak kita pertama,” pungkas Ari Wibowo.
Berita Terkait
-
Apa Agama Amanda Manopo? Cantik Berhijab Jadi "Istri" Fedi Nuril di Film 1 Imam 2 Makmum
-
Ini Deretan Fasilitas yang Didapat Ivan Sugianto di Rutan, Digosipkan Hidup Enak di Dalam Tahanan
-
Kronologi Ivan Sugianto Paksa Siswa SMA Menggonggong, Berawal Dari Ejekan Pudel
-
Lex Wu Tertawakan Tangisan Ivan Sugianto: Ke Mana Arogansi Lu Kemarin?
-
Siapa Ivan Sugianto Sebenarnya? Pengusaha Klub Malam Surabaya Paksa Siswa Sujud dan Menggonggong
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bau Badan Rayyanza Sepulang Sekolah Jadi Perbincangan, Dicurigai Beraroma Telur
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Lari Bareng di Bali Bisa Borong Hadiah Ratusan Juta
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya, Banyak Hadiah dan Hiburan Menarik
-
Apakah Garmin Venu 3 Memiliki Layar Sentuh? Temukan Jawaban Beserta Fitur-Fitur yang Dimilikinya
-
Sosok Kasatreskrim AKP Ryanto Ulil Anshar Yang Ditembak Mati Rekannya Sendiri
-
Dikenal Religius, Oknum Dosen Unhas Lecehkan Mahasiswi Saat Bimbingan Skripsi